GARUT, FOKUSJabar.id: Sebuah unit kendaraan minibus jenis Suzuki Carry Futura ludes di lalap si jago merah di Jalan Raya Cibatu. Tepatnya di Kampung Pabrik, Desa Wanakerta, Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut Jawa Barat (Jabar), Sabtu (17/1/2026) petang.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kabupaten Garut, Usep Basuki Eko mengatakan, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 WIB.
BACA JUGA:
Putri Karlina Ajak Perempuan Garut Perangi Pernikahan Dini
Petugas dari Pos Pangatikan segera meluncur setelah menerima laporan. Mereka tiba di lokasi dalam waktu 10 menit.
“Kami mengerahkan dua unit kendaraan pemadam. Satu unit pancar dari Pos Pangatikan dan satu unit bantuan dari UPT Limbangan untuk mengantisipasi api merembet ke pemukiman,” kata Eko.
Berdasarkan informasi yang di himpun di lapangan, mobil dengan nomor polisi Z 1387 GD milik Dedi Hermana tersebut di ketahui tengah membawa muatan bahan bakar.
“Menurut penuturan saksi di lokasi, mobil tersebut membawa sekitar enam jerigen. Namun untuk asal api hingga saat ini masih dalam proses penyelidikan pihak berwenang,” lanjut Eko.
Petugas di lapangan menerapkan prosedur pemadaman pola 2A (Pola 2A pemadaman menggunakan 2 Nozel dg sumber air dari Unit langsung dan foam) guna melokalisir api.
Meski mobil hangus terbakar, kesigapan petugas berhasil mencegah api menyambar sebuah warung berukuran 3 x 4 meter yang berada tepat di samping lokasi kejadian.
Aset warung senilai kurang lebih Rp100 juta tersebut berhasil di selamatkan dari amukan api.
BACA JUGA:
Bupati Garut Fokus Perbaikan Infrastruktur Objek Wisata Darajat
Operasi pemadaman di nyatakan selesai pada pukul 17.45 WIB setelah petugas melakukan pendinginan dan memastikan tidak ada lagi titik api yang tersisa.
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa ini. Kerugian materil berupa satu unit kendaraan masih dalam tahap penghitungan,” ungkap Eko.
Dalam proses pemadaman, Disdamkar Garut di bantu oleh personel gabungan dari Redkar, Babinsa, Polsek Cibatu, Satpol PP, PLN serta warga setempat.
Saat ini, arus lalu lintas di Jalan Raya Cibatu yang sempat tersendat telah kembali normal. Bangkai kendaraan tengah dievakuasi oleh pihak kepolisian.
(Y.A. Supianto)


