TASIKMALAYA, FokusJabar.id: Setiap Tanggal 25 November, bangsa ini memperingati Hari Guru Nasional (HGN). Yang tentunya menjadi momen penting bagi dunia pendidikan Indonesia.
Selain memperingati Hari Guru Nasional (HGN). Tanggal 25 November adalah Hari Ulang Tahun (HUT). Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang selalu di peringati bangsa Indonesia.
Dalam momen Hari Guru Nasional (HGN). Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya, Dadan Wardana menyampaikan bahwa Guru bukan orang hebat, tapi orang hebat berkat jasa Guru.
Baca Juga: Guru PAUD Kota Tasikmalaya Ikuti Workshop Deep Learning
“Selamat Hari Guru Nasional (HGN). Guru merupakan penerang kegelapan, maka dari itu, Guru sangat begitu berperan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” ungkap Dadan Wardana, Selasa (25/11/2025).
Kenapa sebagai penerang kegelapan. Dadan pun menjelaskan bahwa kata Guru berasal dari bahasa Sansekerta yaitu “Gu” yang artinya gelap dan “ru” adalah terang.
“Guru juga sosok yang selalu di gugu dan di tiru artinya selalu menjadi contoh tauladan bagi anak didiknya. Bangsa ini pun banyak melahirkan orang hebat dan itu semua tentu berkat jasa-jasa Guru,” jelas Dadan Wardana.
Guru, lanjut Dadan merupakan sosok pendidik, pengajar, pembimbing, pelatih dan teladan bagi generasi bangsa. Sekaligus sebagai pahlawan dengan tanpa tanda jasa.
“Artinya kesabaran, keikhlasan selalu tertanam dalam hati sanubari seorang Guru. Dan mereka tentunya tidak mengenal lelah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa Indonesia,” tuturnya.
Guru Patriot Pahlawan Bangsa
Maka dengan itu, kata Dadan. Guru merupakan patriot pahlawan bangsa juga sebagai pilar pembentukan karakter dan edukasi demokrasi.
“Guru selalu mengajar dengan hati yang tulus dalam membentuk masa depan bangsa. Pendidikan kita akan hebat dan berkualitas tentunya di mulai dengan guru berkualitas,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Dadan Wardana juga mengucapkan selamat ulang tahun (HUT) kepada Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang merupakan organisasi profesi guru.
“Tidak lupa kami juga menyampaikan Selamat ulang tahun untuk PGRI semoga semakin jaya dan maju dalam memperjuangkan profesi guru,” ucap Dadan Wardana.
Dadan menambahkan bahwa Guru cerdas akan melahirkan siswa berprestasi. Maka dengan demikian di momen Hari Guru Nasional (HGN). Dia mengajak kepada insan pendidik untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa ini.
“Sekali lagi kami ucapkan Selamat memperingati Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2025. Guru Hebat, Indonesia Kuat,” pungkasnya. (Yud’s)


