spot_img
Senin 24 November 2025
spot_img

1.855 PPPK Paruh Waktu Resmi Dilantik, Balekota Tasikmalaya Pecah Haru

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Penantian panjang ribuan pegawai honorer di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya akhirnya terbayar. Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, resmi melantik 1.855 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu dalam upacara yang berlangsung di Halaman Balekota Tasikmalaya, Senin (24/11/2025).

Pelantikan tersebut turut dihadiri Wakil Wali Kota Tasikmalaya Dicky Candra Negara, Sekda Asep Gaparulloh, Kepala BKPSDM Gun Gun Pahlagunara, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Aslim, serta jajaran pejabat eselon II.

Baca Juga: Tatang Pahat: Tasikmalaya Harus Kembali Jadi Mutiara dari Priatim

Di halaman Balekota, ribuan PPPK Paruh Waktu tampak berbaris rapi mengenakan seragam hitam putih dan peci nasional. Suasana haru tak terbendung banyak di antara mereka yang menitikkan air mata, menandai babak baru setelah bertahun-tahun mengabdikan diri sebagai tenaga honorer.

Dalam sambutannya, Wali Kota Viman menyampaikan selamat dan rasa bangga kepada seluruh pegawai yang dilantik.

“Prosesnya cukup panjang, dan hari ini perjuangan kita membuahkan hasil. Alhamdulillah, 1.855 PPPK Paruh Waktu dapat kami angkat secara resmi,” ujar Viman.

Ia menjelaskan bahwa para pegawai tersebut telah puluhan tahun mendarmabaktikan tenaga mereka untuk pelayanan publik di Kota Tasikmalaya. Pengangkatan ini, kata Viman, merupakan bentuk apresiasi pemerintah daerah terhadap loyalitas mereka.

Garda Terdepan Pelayanan Masyarakat

Dari total 1.855 pegawai, terdiri dari 1.177 tenaga teknis, 467 tenaga kesehatan, dan 211 tenaga guru.

“Mereka ini garda terdepan yang akan memperkuat kualitas pelayanan masyarakat dan roda pemerintahan ke depan,” tambahnya.

Viman juga mengajak para PPPK untuk terus menunjukkan kinerja terbaik demi menyukseskan visi-misi pembangunan Kota Tasikmalaya lima tahun mendatang, termasuk tujuh program prioritas: Tasik Pintar, Tasik Gemas, Tasik Pelak, Tasik Melayani, Tasik Nyaman, Tasik Religius, dan Tasik Resik.

Selain itu, ia menegaskan enam pesan penting bagi para pegawai dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat:

  1. Melindungi
  2. Memudahkan
  3. Membahagiakan
  4. Menghindari KKN
  5. Menghindari narkoba
  6. Menghindari perjudian online (judol) dan pinjaman online ilegal

“Jaga integritas, jauhi KKN, narkoba, judol dan pinjol. Jadilah aparatur yang bersih,” tegasnya.

Usai pelantikan, suasana haru berubah menjadi gegap gempita. Para pegawai membentangkan spanduk besar bergambar Wali Kota dan Wakil Wali Kota sebagai ungkapan terima kasih. Bahkan, sejumlah PPPK mengangkat Wali Kota Viman sambil menyanyikan yel-yel “Terima Kasih Bapak”, membuat halaman Balekota bergema penuh kebahagiaan.

(Seda)

spot_img

Berita Terbaru