spot_img
Kamis 13 November 2025
spot_img

Frans Putros Fokus Hadapi Dewa United

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bek Persib Bandung, Frans Putros mengaku sangat bersemangat untuk kembali bekerja keras dan menampilkan permainan terbaiknya setelah menjalani libur latihan selama empat hari.

Pemain asal Irak ini mengatakan, jatah libur yang diberikan tim pelatih setelah pertandingan tandang AFC Champions League Two 2025/2026 menghadapi Selangor FC sangat berpengaruh terhadap penyegaran mental dan fisik.

BACA JUGA:

Bojan Hodak Absen Pimpin Latihan Persib, Ini Kata Igor Tolic

Saat ini Frans Putros bersama rekan-rekannya sudah mulai menyiapkan dirimelakoni pertandingan kandang kompetisi Super League 2025/2026 menghadapi Dewa United.

“Semua terasa sangat baik. Sekarang saatnya untuk kembali bekerja bersama tim. Kita jangan dulu merasa berpuas diri dengan pencapaian sebelumnya. Karena masih ada banyak tugas berat yang menanti,” kata Frans Putros.

Frans Putros mengaku memiliki motivasi tambahan setelah Persib berhasil meraih kemenangan penting atas Selangor FC pada laga tandang AFC Champions League Two.

Menurutnya, kemenangan yang didapat di kandang Selangor FC membuat motivasi dan kepercayaan diri pemain semakin meningkat. Sehingga menjadi modal untuk laga selanjutnya.

BACA JUGA:

Frans Putros Senang Gabung Persib Bandung

“Tentu saja ini memberikan efek bagus bagi kami yang akan melanjutkan perjalanan di Super League. Kemenangan di sana (Selangor FC) sangat membangkitkan motivasi kami untuk bermain lebih baik lagi,” tegasnya.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Beckham Putra Nugraha sudah menyiapkan diri untuk melakoni pertandingan kandang menghadapi Dewa United.

Pertandingan kontra Dewa United tersebut dijadwalkan akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung Jawa Barat (Jabar), Jumat (21/11/2025).

Beckham Putra Nugraha siap bekerja keras untuk menjaga tren positif skuad Maung Bandung.

Persib sendiri pada enam pertandingan terakhir berhasil meraih kemenangan di dua kompetisi. Yakni, Super League dan AFC Champions League Two.

“Kami harus menjaga ritme ini karena tidak mudah juga. Karena setelah enam pertandingan tidak menerima kekalahan, ini menjadi catatan bagus buat tim untuk menghadapi Dewa United,” kata Beckham Putra Nugraha.

(Arif)

spot_img

Berita Terbaru