BANJAR,FOKUSJabar.id: Ada cinta dari Kota Depok, dan ada rindu untuk Kota Banjar. Kalimat itu tampaknya tepat menggambarkan semangat Banjar Patroman FC, yang kembali menorehkan sejarah di kancah sepak bola Jawa Barat.
Meski minim perhatian dari Pemerintah Kota Banjar, tim kebanggaan warga Patroman itu berhasil menembus Babak 12 Besar Liga 4 Seri 2 Piala Gubernur Jawa Barat 2025.
Baca Juga: Polres Banjar Gelar Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi
Bertanding di Koci Soccer Field, Kota Depok, Banjar Patroman FC sukses menyingkirkan Tim Inspire lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.
Chief Operating Officer (COO) Banjar Patroman FC, Anggi Sihombing, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas capaian bersejarah ini.
“Alhamdulillah, kami berhasil meraih kemenangan yang sangat berarti. Ini bukan hanya kemenangan tim, tapi juga kebanggaan bagi seluruh warga Banjar. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan dan mendukung kami,” ujarnya, Rabu (5/11/2025).
Meski belum mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah, Anggi menegaskan timnya akan terus berjuang membawa nama Banjar di dunia sepak bola.
“Walau tanpa perhatian dari Pemkot Banjar, kami tetap fokus berlatih dan berusaha memberikan hasil terbaik. Ini semua demi mengharumkan nama Kota Banjar,” tegasnya.
Menutup pembicaraan, Anggi berharap Banjar Patroman FC bisa kembali menunjukkan performa gemilang pada Babak 12 Besar yang akan digelar di Kota Cimahi.
“Mohon doa dari masyarakat Banjar. Semoga kami bisa melanjutkan tren positif ini dan kembali meraih kemenangan di Cimahi nanti,” pungkasnya.
(Agus)


