CIAMIS,FOKUSJabar.id: Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengakibatkan bencana longsor di tiga dusun di Desa Tenggerharja, Kecamatan Sukamantri, pada Selasa (4/11/2025).
Tiga dusun yang terdampak yaitu Dusun Ciputih, Cihonje, dan Bojong. Material longsoran dilaporkan menerjang sejumlah rumah warga hingga menyebabkan kerusakan pada bagian dinding dan struktur bangunan.
Baca Juga: Rumah Eon di Neglasari Ciamis Tertimpa Pohon Tumbang
BPBD Ciamis Langsung Terjun ke Lokasi
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Ani Supiani, membenarkan adanya laporan bencana longsor yang diterima dari aparat pemerintah setempat.
“Kami menerima laporan kejadian longsor di wilayah Kecamatan Sukamantri pada siang hari. Setelah itu, tim langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penanganan,” ujar Ani.
Ia menjelaskan, material longsoran telah dibersihkan secara bergotong royong oleh warga bersama aparat setempat dan tim BPBD.
Tiga Rumah Warga Terdampak
BPBD mencatat, terdapat tiga rumah warga yang terdampak akibat longsoran tersebut, masing-masing milik Ceklis Permana, Mimi, dan Cucu.
“Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui BPBD telah menyalurkan bantuan darurat kepada para warga yang rumahnya terdampak,” kata Ani.
Meskipun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, kerusakan material cukup dirasakan warga, terutama pada bagian dinding rumah yang jebol tertimpa material tanah.
BPBD mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi bencana serupa, mengingat intensitas hujan yang masih tinggi di wilayah pegunungan Sukamantri.
(Husen Maharaja)


