BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak kembali menggelar sesi latihan di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung Jawa Barat (Jabar), Selasa (7/10/2025).
Seluruh pemain yang berlatih dinyatakan dalam kondisi bugar setelah diliburkan selama lima hari.
BACA JUGA:
Kakang Rudianto dan Robi Darwis Dipanggil Timnas U-23
Pangeran Biru diliburkan setelah tampil menghadapi Bangkok United di Stadion Pathum Thani, Thailand, 1 Oktober 2025 lalu.
Setelah rehat kompetisi selama FIFA Matchday, Persib Bandung akan bermain ,elawan PSBS Biak pada 17 Oktober 2025.
Kecuali pemain yang dipanggil Timnas Senior, U23 dan U17, semua pemain menjalani sesi latihan.
Namun, Muhammad Rezaldi Hehanussa menjalani latihan terpisah karena masih menjalani pemulihan cedera.
“Semua bagus. Kecuali Rezaldi (Hehanussa). Mereka dalam kondisi mood yang bagus. Semuanya menjalani liburan dan kembali dengan kondisi segar. Kini semua bisa memulai lagi (latihan),” kata Bojan Hodak.
Menurutnya, selama jeda kompetisi, dia akan mengagendakan latihan dua kali dalam sehari.
Pemain akan menjalani latihan di lapangan sepakbola dan siang harinya di tempat kebugaran.
BACA JUGA:
Menang versus Bangkok United, Persib Bandung Libur 4 Hari
“Besok akan ada dua sesi latihan (dalam sehari), semua akan berlatih di gym,” ucapnya.
Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Bojan Hodak memberikan waktu libur kepada pemainnya setelah melakoni pertandingan tandang AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026.
Maung Bandung sukses megalahkan Bangkok United 2-0 pada pertandingan kedua Grup G.
Dua gol kemenangan tim kebanggaan Bobotoh dicetak Andrew Jung pada menit 42 dan Uilliam Barros Perira menit 71.
(Bambang Fouristian)