spot_img
Minggu 20 Juli 2025
spot_img

Libur Usai, Pelaku Usaha ATV Pangandaran Kembali Sepi Pengunjung

PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Libur panjang tahun 2025 telah berlalu, namun tidak semua pelaku usaha wisata di kawasan Pantai Pangandaran menikmati berkahnya. Salah satunya adalah Ujang Tisyon, warga Desa Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, yang mengelola jasa penyewaan ATV di pesisir pantai.

Saat ditemui di lapak miliknya, Minggu (20/7/2025), Tisyon mengungkapkan, meskipun sempat ramai diserbu wisatawan saat liburan, kini kondisi usahanya kembali merosot drastis. Ia hanya bisa “gigit jari” menanti penyewa yang tak kunjung datang.

Baca Juga: Getaran Sampe Ke Garut, Warga Pangandaran Tak Terasa Ada Gempa Magnitudo 4,4

“Sekarang mah paling dua unit yang jalan, itu juga kalau ada. Dulu waktu liburan mah hampir semua unit laku,” ujar Tisyon.

Harga sewa satu unit ATV di lapaknya dibanderol Rp100 ribu per jam. Namun karena kendaraan tersebut bukan miliknya sendiri, penghasilan yang ia peroleh tergantung pada sistem bagi hasil dengan pemilik unit.

“Kami hanya jaga aja, sistemnya bagi persenan. Kalau ramai, lumayan. Tapi kalau sepi seperti sekarang, kadang malah nggak dapat sama sekali,” tambahnya.

Fenomena ini mencerminkan tantangan nyata yang dihadapi para pelaku ekonomi lokal di destinasi wisata musiman, di mana tingkat kunjungan yang fluktuatif berdampak langsung terhadap pendapatan harian mereka.

(Sajidin)

spot_img

Berita Terbaru