BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) kembali tak beroperasi pada Kamis (3/7/2025), buntut dari konflik internal berkepanjangan antara manajemen lama dan manajemen baru. Situasi ini mendapat sorotan tajam dari Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan.
Farhan mengaku kecewa dan geram terhadap permasalahan yang terus berulang tanpa solusi konkret, meski berbagai pihak telah turun tangan melakukan mediasi.
Baca Juga: Wacana Pembongkaran Teras Cihampelas, Ketua DPRD Kota Bandung Minta Libatkan Ahli
“Sudah aparat penegak hukum turun, pemerintah juga ikut bantu. Tapi setiap kali ada kesepakatan, hasilnya selalu sama—bertengkar lagi,” ujarnya usai rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Bandung, Kamis (3/7/2025).
Dengan nada tegas, Farhan menghimbau agar para pihak yang berseteru segera menyelesaikan permasalahan secara dewasa tanpa membawa-bawa pengaruh eksternal.
“Jangan berantem wae (jangan terus bertengkar). Gak usah juga bawa nama-nama besar. Ini masalah internal, ya selesaikan dengan kepala dingin,” tegasnya.
Menurut Farhan, konflik yang terus berulang ini tidak hanya merugikan pengelola, tetapi juga mengorbankan masyarakat dan keberlangsungan fungsi Bandung Zoo sebagai lembaga konservasi.
“Kita capek kalau terus begini. Ini kota Bandung, bukan ajang adu kekuasaan,” pungkasnya.
(Yusuf Mugni)