spot_img
Jumat 14 Maret 2025
spot_img

Rumah Dede Iin di Ciamis Jebol Diterjang TPT Ambrol

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Dinding rumah milik Dede Iin di Dusun Bantarsari Desa Margaharja Kecamatan Sukadana Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar) jebol diterjang material Tembok Penahan Tebing (TPT).

TPT yang ambruk tersebut sepanjang 30 meter dengan lebar 4 meter dan ketinggian 4 meter.

BACA JUGA:

Hujan Deras Picu Bencana Longsor dan Banjir Kepung Ciamis, Warga Mengungsi

Kejadian ambrolnya TPT tersebut terjadi saat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Sukadana.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Waktu kejadian, pemilik rumah sedang berada di luar daerah.

Kerugian yang diderita pemilik rumah ditaksir mencapai hingga Rp50 juta.

“Kejadian ambrolnya TPT tadi malam,” kata Danposmil Sukadana, Serma Sailan, Jumat (14/3/2025).

Menurut Sailan, karena kerusakan bangunan rumah cukup parah dan kondisi cuaca masih turun hujan, si-pemilik rumah beserta dua anaknya mengungsi ke rumah kerabat terdekatnya.

“Ibu Dede bersama kedua anaknya mengungsi karena rumahnya rawan diterjang longsor susulan,” ucapnya.

BACA JUGA:

Didi Sukardi Dukung Penuh Pertanian Organik di Ciamis

Sailan menyebut, untuk membantu mengevakuasi material longsor akan dilakukan hari ini.

“Untuk membersihkan material longsor, TNI/Polri, pemerintah desa dan masyarakat gotong royong siang nanti,” pungasnya.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Panumbangan menyebabkan bencana tanah longsor dan banjir.

Desa Payungagung dan Desa Sindangmukti menjadi daerah terdampak bencana tersebut.

Di Desa Payungagung, tanah longsor menutupi jalan kabupaten Payungagung-Sindangbarang, jalan desa di Dusun Cimanglid serta merusak satu rumah di Dusun Cimaja dan satu mushola di Dusun Nanggeleng.

“Selain longsor di Payungagung, kami juga menerima laporan banjir di Desa Sindangmukti akibat luapan Sungai Citanduy,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Ani Supiani, Kamis (13/3/2025).

(Husen Maharaja/Bambang Fouristian)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img
spot_img