spot_img
Kamis 6 Maret 2025
spot_img

Bupati Ciamis Bantu Warga yang Rumahnya Ambruk, Wujud Kepedulian Tanpa Sekat

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, mengunjungi Suhendar, warga Dusun Panyingkiran, Desa Ciharalang, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Kunjungan tersebut untuk memberikan bantuan langsung setelah rumah Suhendar roboh akibat termakan usia.

Selain menyerahkan bantuan bagi Suhendar, Bupati Herdiat juga memberikan sembako kepada anak-anak yatim piatu di lingkungan tersebut. Sikapnya yang akrab dengan masyarakat terlihat jelas ketika ia berinteraksi tanpa sekat, duduk bersama, dan berbincang hangat dengan warga sekitar.

Baca Juga: Polres Ciamis Gelar ‘Ngariung Bareng’ Bersama Komunitas Motor untuk Tingkatkan Kesadaran Berlalu Lintas

“Saya datang ke sini untuk bersilaturahmi dengan Pak RT, Pak RW, Pak Kadus, Pak Kades, serta warga, khususnya Pak Suhendar yang sedang tertimpa musibah akibat rumahnya ambruk,” ujar Herdiat.

Ia mengungkapkan, telah mendapat laporan terkait kondisi Suhendar dan langsung turun tangan untuk memberikan bantuan.

“Kami ingin membantu dan mendukung Pak Suhendar agar bisa segera memperbaiki rumahnya dan kembali tinggal dengan nyaman,” tambahnya.

Sementara itu, Dana Sudiana, seorang tokoh masyarakat setempat, mengaku terkejut dengan kedatangan Bupati Ciamis yang berlangsung tanpa pemberitahuan sebelumnya.

“Alhamdulillah, Pak Herdiat datang memberikan perhatian kepada warga kami. Semoga bantuan yang beliau berikan membawa manfaat dan keberkahan. Kami juga mendoakan agar beliau serta keluarga selalu dalam kesehatan selama menjalankan tugasnya,” tutur Dana.

Sebagai bentuk solidaritas, warga sekitar langsung bergotong royong untuk membangun kembali rumah Suhendar yang ambruk.

“Mulai hari ini, masyarakat bersama-sama memperbaiki rumah agar bisa segera Pak Suhendar tempati lagi,” pungkasnya.

Kunjungan ini menjadi bukti nyata kepedulian Bupati Ciamis terhadap warganya, sekaligus menegaskan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam menghadapi musibah.

(Husen Maharaja/Irfansyahriza)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img
spot_img