BANDUNG,FOKUSJabar.id: Tim Persib Bandung resmi mengumumkan Mailson Lima sebagai pemain anyarnya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.
Mailson diumumkan sebagai pemain anyar oleh Manajemen Persib, melalui akun media sosial salah satunya di Instagram @persib, Sabtu (27/7/2024) malam.
BACA JUGA:
Persib Bandung Pantau Kondisi Febri Hariyadi
Melalui postingan tersebut, Persib mengunggah beberapa foto dan video saat Mailson Lima sedang memperkuat klub sebelumnya.
“Wilujeng sumping yang ke-5 untuk Mailson Lima. Mailson akan memenuhi slot pemain asing #PERSIB untuk menyambut musim kompetisi liga 1 musim 2024/2025,” tulis Persib.
Persib menyebutkan, Mailson sengaja didatangkan oleh skuat Maung Bandung untuk menambah ketajaman di lini depan di kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.
“Pemain kelahiran Belanda yang pernah memperkuat timnas Cape Verde ini didatangkan untuk memperkuat barisan penyerang tim asuhan Bojan Hodak. Selamat datang di tim kebanggaan Bobotoh,” jelasnya.
Mailson menjadi pemain asing ketiga yang direkrut oleh skuat Maung Bandung untuk persiapan mengarungi musim 2024-2025. Sebelumnya Persib sudah lebih dulu merekrut Mateo Kocijan dan Gustavo Franca.
BACA JUGA:
Persib Bandung Kalah dari Persis, Begini Kata Dedi Kusnandar
Bergabungnya Mailson, maka kuota pemain asing untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024-2025 sudah terpenuhi.
Di mana sebelumnya skuat Persib Bandung sudah memiliki tujuh pilar asing. Mereka adalah, Kevin Ray Mendoza, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Mateo Kocijan, Ciro Alves, David da Silva dan Tyronne del Pino.
Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, tim Persib Bandung resmi mengumumkan Dimas Drajad sebagai rekrutan anyarnya, Minggu (14/7/2024) malam.
Interim Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Hermawan (Adhit) mengatakan, manajemen dan Dimas menjalin kesepakatan kontrak untuk tiga tahun ke depan.
“Wilujeng sumping, Dimas Drajad. Selamat bergabung dengan Persib,” kata Adhitia Hermawan.
Adhit menyebutkan, merekrut Dimas merupakan rekomendasi dari pelatih.
Striker kelahiran 30 Maret 1997 ini untuk memperkuat lini serang skuat Maung Bandung di Liga 1 musim 2024-2025.
(Arif/Bambang Fouristian)