TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Guna kelancaran pendistribusian berbagi makanan dari program Bagi-bagi Makanan (Bakul Tasik), Bank BRI Cabang Tasikmalaya menyalurkan sejumlah sarana dan prasarana untuk para petugas pengantar makanan, di Bale Kota Tasikmalaya, Rabu (17/7/2024).
Program Bakul Tasik sendiri, merupakan terobosan baru Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya, untuk membantu pemenuhan makan khususnya bagi masyarakat kurang mampu, dengan bekerjasama dengan Persatuan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Tasikmalaya.
Pimpinan Bank BRI Cabang Tasikmalaya Agung Prasetyo mengatakan, BRI Tasikmalaya mendukung penuh program Bakul Tasik karena, sangat membantu masyarakat untuk mendapatkan makanan nasi yang sehat dan bergizi.
BACA JUGA: Kapolres Tasikmalaya Diganti, AKBP Haris Dinzah Disambut Meriah
“Kami bersama Pemkot Tasikmalaya selama ini bersinergi untuk membantu masyarakat terutama mereka yang kurang mampu, Bakul Tasik ini merupakan program sosial untuk memberikan makan bagi masyarakat Kota Tasikmalaya yang kurang mampu,” kata dia.
Ia menjelaskan, BRI bersama Rumah BUMN tentu berkewajiban untuk mendukung program-program Pemerintah daerah demi untuk kebermanfaatan dan kepentingan masyarakat luas.
“Kita inginkan, masyarakat yang kurang mampu terus kita bantu agar, mereka bisa hidup layak dan meringankan beban mereka,” ujarnya.
“Kami ingin berkontribusi nyata untuk membantu program Bakul Tasik ini supaya, terus memberikan manfaat bagi masyarakat sehingga, program ini terus kami dukung penuh, agar berkelanjutan,” kata dia menambahkan.
Sementara Pj Walikota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengapresiasi BRI Tasikmalaya, yang telah berkontribusi nyata dalam mendukung program Bakul Tasik.
“Apresiasi yang tinggi kepada Bank BRI Tasikmalaya yang terus bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah daerah dalam mendukung program-program untuk kepentingan masyarakat luas,” kata dia.
Ia pun menuturkan, dengan bantuan delivery box dan rompi kerja, tentu kinerja para petugas pengantar makanan dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tasikmalaya semakin cepat dan lancar.
“Petugas pengantar makanan ini kan, mengambil makanan dari sejumlah Hotel, restoran dan rumah makan menggunakan delivery box ini, lalu kemudian diantar-antarkan ke masyarakat yang membutuhkan terutama warga yang kurang mampu,” ucapnya.
BACA JUGA: Kota Tasikmalaya Raih IPKD Tertinggi se-Indonesia
Cheka Virgowansyah mengatakan, program Bakul Tasik adalah program berbagi makanan dari Hotel, restoran, rumah makan, Cafe dan pengusaha catering yang ada di Kota Tasikmalaya, untuk dibagi-bagikan kepada warga khususnya warga miskin yang ada di sekitar lingkungan hotel, restoran dan rumah makan.
“Sejak diluncurkan akhir November lalu, program Bakul Tasik ini sudah mampu mendistribusikan lebih dari 7.500 bok makanan dari sejumlah Hotel, restoran, rumah makan dan catering untuk masyarakat Kota Tasikmalaya,” ujar dia.
(Seda/Anthika Asmara)