Kamis 16 Januari 2025

Melihat Gibran, GM Gelora Jabar Ajak Anak Muda Berani Ambil Risiko

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Generasi Muda (GM) Gelora Jawa Barat meminta seluruh anak muda di Indonesia harus bersatu demi masa depan bangsa. Demikian disampaikan Ketua Bidang GM Jabar bidang Perempuan Unawekla Marliene (Una) menyusul Pemilu dan Pilpres 2024 harus menjadi momentum shifting kepemimpinan di Indonesia.

Menurut dia, pergantian generasi adalah sebuah keniscayaan, oleh karena itu harus dipersiapkan dari sekarang.

“Sudah saatnya anak muda mengambil alih posisi-posisi strategis. Kita rubah Indonesia ke arah yang lebih baik. Kita teriakan kepada dunia, bahwa kami anak muda Indonesia siap menjadikan Indonesia menjadi super power Indonesia,” kata Una di Bandung, Kamis (8/2/2024).

BACA JUGA: Gelora Ingin Indonesia Memimpin Dunia

Una menilai, apa yang sudah dilakukan oleh Gibran Rakabuming Raka adalah sebuah sikap pemberani anak muda saat ini. Oleh karena itu hal tersebut harus bisa menjadi contoh bagi generasi muda, bahwa keputusan apapun pasti ada resikonya. Namun yang terpenting lanjut Una, bagaimana cara kita menghadapi setiap persoalan agar tetap istiqomah.

“Sikap Gibran dalam memutuskan sebagai Cawapres harus menjadi contoh. Seorang Gibran pasti sudah tahu ketika dirinya menyatakan maju menjadi Cawapres, pasti akan banyak yang menghujat. Tapi Gibran mampu memperlihatkan kapasitasnya sebagai Cawapres,” kata dia.

Lebih lanjut, Una menjelaskan bahwa pemilih muda di pemilu 2024 mencapai 55 persen, artinya dominasi anak muda saat ini cukup banyak. Jika tidak sekarang maka akan ada kekosongan dalam dalam pergantian kepemimpinan di Indonesia.

“Dengan mendukung Gibran menjadi salah satu bentuk dukungan terhadap shifting kepemimpinan,” kata Una.

Dia mengajak semua generasi muda agar berani dalam mengambil keputusan, berani mengambil kesempatan dan berani mengambil resiko. Jika tidak begitu lanjut Una, maka generasi muda di Indonesia akan mengalami kegagalan.

“Bonus demografi harus kita lalui dengan sukses. Maka anak muda harus berani dalam hal-hal positif. Jangan takut dihujat, jangan takut resiko. Selama kita punya niat baik, maka apa yang kita lakukan pun akan berbuah baik juga,” kata dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img