Jumat 13 Desember 2024

700 Karateka Inkanas Ikuti Gashuku dan Ujian Sabuk Hitam Tingkat Nasional di Bandung

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Sekitar 700 karateka dari seluruh pengurus daerah Inkanas se-Indonesia mengikuti Gashuku dan ujian kenaikan sabuk hitam tingkat nasional tahun 2023. Kegiatan yang mengusung tema ‘Bersama INKANAS Kita Raih Prestasi Dunia’ ini digelar di Secara TNI AD Bandung, 30 November hingga 3 Desember 2023.

Ketua Dewan Guru Nasional Inkanas Shihan Bagoes Ellan mengatakan, kegiatan Gashuku dan ujian kenaikan sabuk hitam tingkat nasional tahun 2023 di Kota Bandung dibuka secara resmi oleh Brigjen Rudy yang mewakili Ketua Umum PB. Inkanas. Tak hanya itu, hadir pula Pejabat Daerah Jawa Barat, KONI Jawa Barat, beberapa perguruan dan seluruh anggota Dewan Guru serta Majelis Tinggi Dewan Guru.

“Kegiatan ini merupakan dasar perguruan Inkanas untuk menuju dan meraih prestasi dunia. Selain diberikan pelatihan fisik dan teknik yang baik, juga diberikan tentang wawasan organisasi yang solid,” kata Bagoes Ellan.

Wakil Ketua Majelis Tinggi Dewan Guru Shihan Ellong Candra menegaskan, peserta dalam gashuku ini harus benar benar mendapatkan materi yang berkualitas meski dari sisi waktu pelaksanaan sangat singkat yakni selama 4 hari. Dengan demikian, pemberian materi dari anggota dewan guru dan majelis tinggi dewan guru sangat padat meliputi fisik, teknik, mental dan organisasi hingga ujian kenaikan tingkat mulai dari DAN I hingga DAN VI.

Pada saat ujian kenaikan tingkat DAN I hingga DAN III, kata Ellong, materi ujian lebih menekankan kepada teknik dan aplikasi gerakan. Sementara untuk kenaikan tingkat DAN IV sampai DAN VI, materi ujian lebih komplek karena tidak hanya teknik dan aplikasi gerakan.

“Peserta ujian kenaikan tingkat DAN IV sampai DAN VI dituntut untuk bisa menganalisa setiap gerakan serta menganalisa kemajuan atau perkembangan olahraga karate di masa yang akan datang dalam bentuk tulisan hingga 10 sampai 15 halaman,” Ellong andra menjelaskan.

Perguruan Inkanas berafiliasi ke Japan Karate Shotokan (JKS) yang setiap tahun bekerja sama dalam mengembangkan teknik karate serta mengikuti pertandingan JKS internasional. Perguruan Inkanas pun sudah banyak berkontribusi di pelatnas baik pertandingan SEA Games Asian Games, AKF, WKF hingga kejuaraan internasional.

“Baru-baru ini, atlet Inkanas asal Jabar yakni Sandy Firmansyah merebut medali emas di kelas kumite -84 Kg putra pada SEA Games Kamboja 2023. Lalu Tyara Sandy yang merebut medali perak di kelas junior putri pada Asian Karate Federation (AKF) di Kazakhstan serta Ananda Atar yang berhasil mendapatkan medali emas kelas Kata Perorangan Pemula pada ajang kejuaraan internasional di Portugal,” Ellong menegaskan.

(Ageng)

Berita Terbaru

spot_img