Kamis 12 Desember 2024

Kejar Hattrick, Kerjasama KONI Jabar dan Gyeongsangbuk-Do Diperpanjang

BANDUNG,FOKUSJabar.id: KONI Jawa Barat memperpanjang kerjasama dengan Gyeongsangbuk-Do Sport Council, Korea Selatan dalam hal tata laksana pengaturan pengiriman pelatih cabang olahraga. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan Ketua Umum KONI Jabar, M. Budiana dengan Ketua Komite Olahraga Gyeongsangbuk-Do, Mr. Kim Jeom-doo secara hybrid, Selasa (5/9/2023).

Ketua Umum KONI Jabar, M. Budiana mengatakan, kerjasama dengan Gyeongsangbuk-Do sudah terjalin sejak tahun 2010 dan terbukti membawa efek positif bagi Tatar Pasundan. Hal tersebut dibuktikan dengan pencapaian Jabar meraih juara umum PON dua kali berturut-turut pada tahun 2016 dan 2021.

“Kerjasama ini sudah menunjukkan hasil positif pada pencapaian Jabar meraih dua kali juara umum PON. Karena itu kita lekukan perpanjangan kerjasama untuk mendukung pencapaian hattrick juara umum PON pada tahun 2024 mendatang di Sumatera Utara dan Aceh,” kata Budiana kepada wartawan di gedung KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Rabu (6/9/2023).

fokusjabar.id gyeongsangbuk-Do KONI Jabar
FOTO: Istimewa

Bersamaan dengan prosesi penandatanganan MoU, lanjut dia, KONI Jabar pun mengirimkan perwakilannya ke Provinsi Gyeongsangbuk-Do, Korea Selatan. Keberadaan perwakilan KONI Jabar di Negeri Ginseng tersebut untuk memantau pelaksanaan latihan para atlet Jabar yang sedang berlatih di Provinsi Gyeongsangbuk-Do.

“Selain itu, jika memungkinkan, mereka (perwakilan KONI Jabar) yang sedang di Korea Selatan bisa melakukan pembicaraan lebih lanjut terkait MoU ini. Bagaimana agar kerjasama ini bisa kembali membuahkan hasil positif yakni Jabar kembali juara umum di PON ke-21,” Budiana menambahkan.

Ketua Komite Olahraga Gyeongsangbuk-Do, Mr. Kim Jeom-doo menyampaikan apresiasi atas perpanjangan kerjasama dengan KONI Jabar. Pihaknya berharap kerja sama ini bisa kembali membuahkan hasil positif pada PON XXI di Sumut dan Aceh pada tahun 2024 mendatang.

“Sebelum tahun 2023 berakhir, saya berharap bisa bertemu dengan Mr. Budiana. Kami mendukung Jabar untuk kembali meraih juara umum yang ketiga kalinya pada PON ke-21 tahun 2024 nanti,” kata Kim Jeom-doo.

Saat ini, empat cabang olahraga sudah memulai pelaksanaan latihan maupun try out di Provinsi Gyeongsangbuk-Do, Korea Selatan yakni cabang olahraga judo, gulat, tinju dan panahan. Khusus untuk cabang olahraga judo dan gulat, KONI Jabar sudah mengirimkan beberapa atlet andalan yang dipersiapkan untuk PON XXI tahun 2024 dengan berlatih mematangkan persiapan di Provinsi Gyeongsangbuk-DO. Korea Selatan.

(Ageng)

Berita Terbaru

spot_img