BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kontingen tuan rumah Jawa Barat baru mengoleksi empat medali emas hingga hari kedua Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate ‘Piala Ketua Umum PB FORKI‘ tahun 2021 kategori Cadet, Junior dan U21, Sabtu (6/11/2021) malam. Kejuaraan karate yang digelar di GOR Sabilulungan, komplek SOR si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, mempertandingkan 40 nomor di kelas kata dan kumite yang terbagi di tiga kategori usia.
Kontingen Jabar berhasil meraih medali emas pertama dari kelompok junior putra di kelas kata. Jabar berhasil mengawinkan medali emas di nomor junior kata perorangan.
Di kelompok putra, medali emas bagi Jabar diraih Hazel Ramadhan mengalahkan karateka dari perguruan Shotokai, Gandi Dara Pratama. Sedangkan medali perunggu bersama diraih Christopher Edbert (Jateng) dann Firman Maulana (Inkanas).
Lalu di nomor junior kata perorangan putri, karateka Jabar Lala Diah Pitaloka mendapatkan poin tertinggi mengalahkan perwakilan Lampung, Indah Febriyani. Medali perunggu bersama diraih Aghnia Zamzami (Inkanas) dan Beatriex Helena Pangemanan (DKI Jakarta).
Karateka Jabar menambah raihan medali emas dari nomor kadet kumite putra -63 kg atas nama Raid Daris Mulzaqqis. Di babak final, Daris berhasil mengalahkan karateka Sulsel, Muhammad Leo Putra Pradana dan medali perunggu bersama diraih I Gusti Agung Brahmantra Gayath (KKI) serta Michek Charis Karwur (Sulut)
Medali emas keempat Jabar disumbangkan Risda Jayanti Mahardika dari nomor kadet kumite putri -47 kg. Pada babak final, Risda mengalahkan perwakilan perguruan ASKI, Keisha Aurelya. Sedangkan medali perunggu diraih Carollin Caesyprilia (Jateng) dan Priel Renata Yosida Hidom (Inkado).
BACA JUGA: Bupati Ciamis Imbau Warga Tidak Lengah Covid-19
Kejurnas kali ini menjadi gelaran pertama di Jabar dalam 17 tahun terakhir. Jabar terakhir kali menjadi tuan rumah gelaran single event akbar olahraga karate yakni Kejurnas Junior Piala Mendagri di Universitas Pendidikan Indonesia pada 2004.
Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Raja Sapta Ervian mengapresiasi pelaksanaan kejurnas kali ini oleh Forki Jabar meski dengan waktu persiapan cukup singkat.
“Dengan persiapan yang singkat, kejurnas ini berjalan cukup baik dan menarik antusiasme peserta dari 30 provinsi. Layak kita apresiasi,” kata Raja Sapta Ervian saat membuka secara resmi kejuaraan di GOR Sabilulungan, komplek si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (6/11/2021).
Penyelenggaraan kejuaraan seperti ini, lanjut dia, menjadi sarana untuk peningkatan kualitas atlet pada tingkat nasional. Sekaligus mengukur kemampuan teknik atlet-atlet yang dibina di tingkat provinsi maupun perguruan di seluruh Indonesia sebagai bahan evaluasi dalam melakukan pembinaan prestasi secara bertahap, bertingkat dan berkelanjutan.
“Tujuannya, kita ingin mendapatkan atlet-atlet terbaik dan tangguh demi kepentingan nasional. PB Forki pun membentuk tim monitoring pada kejuaraan kali ini untuk memantau atlet-atlet terbaik yang nantinya akan terus kita bina sebagai persiapan menghadapi even-even internasional di tahun mendatang,” kata dia.
Atlet-atlet yang memenuhi syarat memiliki kemampuan teknik, taktik dan strategi yang baik dalam bertanding, kata Ervian, akan di prioritaskan masuk dalam tim
pelatnas. PB Forki akan mempersiapkan atlet untuk menghadapi even internasional akan mengedepankan mutu atlet yang memiliki prestasi taraf internasional
untuk dikirim.
“Sudah saatnya kita harus mencari prestasi Internasional bukan hanya berpartisipasi. Kami optimistis dari kejuaraan nasional seperti ini kita bisa menemukan bibit atlet potensial yang kelak bisa menjadi tumpuan Indonesia untuk bersaing merebut gelar juara karate pada event-event internasional,” kata Ervian.
Ketua Panitia Kejurnas Andrian Tejakusuma mengatakan, kejurnas kali ini diikuti 700 atlet karate dari 30 provinsi dan 22 perguruan dari total 34 provinsi dan 25 perguruan karate di Indonesia. Kejurnas ini terbagi dalam tiga kelompok usia yakni kategori Cadet (14-15 tahun), Junior (16-17 tahun), dan U-21 (18-21 tahun).
“Total nomor yang dipertandingkan pada tiga kelompok usia itu sebanyak 40 nomor pertandingan. Yakni 12 nomor kategori cadet, 13 nomor di kelompok usia junior, dan 15 nomor di kelompok usia U-21,” kata Andrian.
Kejurnas yang digelar masih ditengah kondisi pandemi Covid-19, lanjut dia, menerapkan protokol kesehatan ketat. Selain mewajibkan seluruh atlet yang bertanding menjalani swab test, juga melakukan penerapan pencegahan Covid-19 sesuai dengan ketentuan tim satgas.
“Jadi yang ingin menyaksikan pertandingan kejurnas, bisa menyaksikannya secara live streaming di channel Youtube Forki Jabar. Tidak perlu datang ke lokasi pertandingan, karena hanya atlet dan ofisial yang berada di lokasi,” kata dia.
Berikut Hasil Pertandingan Kejurnas Karate ‘Piala Ketua Umum PB FORKI’ 2021 hingga Sabtu (6/11/2021)
Junior Kata Beregu Putra
- Inkai (Abyan Al Fadhil, Rahmatullah Bagas Putra, Nicky Hardiana Caesar)
- Gojukai (Muhammad Sofyan, Fatham Insyiroh, Kahfi Nadhil)
- DKI Jakarta (Muhammad Bagus Laksamana, Mochamad Fajar Febrian Djunaidi, Muhammad Pasya)
- Inkanas (Agus Rian Kurnia, Maulana Malik, Rifky Fadhil Naufal)
Junior Kata Beregu Putri
- DKI Jakarta (Beatriex Helena Pangemanan, Sora Amanda, Zafira Anggraini Widodo)
- Jabar (Ivanda Leona Putri Tabita, Siti Yasmin Nur Latifah, Hana Alfiah)
- Inkai (Nabila Putri Ramadhani, Malini Angga Resta, Ajriya Najwah Nurul Aini)
- Inkanas (Layla Putri Mahardika, Syadza Najla Syakira, Meisya Ratu)
Junior Kata Perorangan Putra
- Hazel Ramadhan (Jabar)
- Gandi Dara Pratama (Shotokai)
- Christopher Edbert (Jateng)
- Firman Maulana (Inkanas)
Junior Kata Perorangan Putri
- Lala Diah Pitaloka (Jabar)
- Indah Febriyani (Lampung)
- Aghnia Zamzami (Inkanas)
- Beatriex Helena Pangemanan (DKI Jakarta)
Kadet Kata Perorangan Putra
- M. Aiko Zaiko (DKI Jakarta)
- Ayman Rahmat Al Badi (Inkanas)
- Abyan Al Fadhil (Inkai)
- Adzi Ahmad Dzikrillah (Gabdika Shitoryukai)
Kadet Kata Perorangan Putri
- Nadlima Layla (DKI Jakarta)
- Andhara Lois Yoweis Putro (Lampung)
- Syifa Amalia Akhmad (Inkanas)
- Siti Yasmin Nur Latifah (Jabar)
U21 Kata Perorangan Putra
- Jibril Briliant Smith (Inkado)
- Ocniel Juandi Simarmata (Lampung)
- Julius Emmanuel Sihite (Inkai)
- Yuda Fadila Pratama BC (Jabar)
U21 Kata Perorangan Putri
- Samrani Nur Azizah (DKI Jakarta)
- Marzella Sekar Damayanti (Banten)
- Septriani (Goju Ass)
- Annisa Nur Hidayat (Gabdika Shitoryukai)
Kadet Kumite Putra +70 kg
- Muhammad Fakhri Aufa Rohman (Inkai)
- M. Fikri (Sulsel)
- M. Putra Andhika (Sumsel)
- Sauqi Abinata (Jateng)
Kadet Kumite Putra -52 kg
- I Kadek Juni Putra Irawan (Bali)
- Arief Widjaksono (Sulsel)
- Mochamad Rafael (Inkanas)
- Fahrel Apriyansyah Amartha (Lampung)
Kadet Kumite Putra -63 kg
- Raid Daris Mulzaqqis (Jabar)
- Muhammad Leo Putra Pradana (Sulsel)
- I Gusti Agung Brahmantra Gayath (KKI)
- Michek Charis Karwur (Sulut)
Kadet Kumite Putra -70 kg
- Kadek Wisnu Juliarta (Bali)
- Muhamad Ade Wijaya -In (Jabar)
- Rackee Balarama -In (Jateng)
- Wintama Dimas Fiqih -Ki (Lampung)
Kadet Kumite Putri +54 kg
- Almahyra Tiara Sandi (Inkanas)
- Ravenesia Claudia (Dki Jakarta)
- Syaira Afsarin Gustin -Ki (Lampung)
- Graisella Helena (Sulawesi Utara)
Kadet Kumite Putri -47 kg
- Risda Jayanti Mahardika (Jabar)
- Keisha Aurelya (Aski)
- Carollin Caesyprilia (Jateng)
- Priel Renata Yosida Hidom (Inkado)
Kadet Kumite Putri -54 kg
- Luvena Milano Setiyako (Jateng)
- Immaniar Angela Sudarno (Inkai)
- Ardiani Siti Fadilla (Sumut)
- Dela Lutfia (Lemkari)
(Ageng)