JAKARTA,FOKUSJabar.id: Wakil Presiden (Wapres), Ma’ruf Amin mengatakan, Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) dipastikan bakal memperoleh Bantuan Sosial (bansos) produktif dari Pemerintah.
Pemberian Bansos tersebut sebagai salah satu upaya Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
“(LKMS) Yang kecil bisa memanfaatkan dana tersebut. Ini akan diberikan kepada koperasi, BMT dan bank wakaf mikro. Itu justru nanti yang menopang dalam rangka pemulihan ekonomi nasional,” kata Wapres Jumat (7/8/2020).
Baca Juga: Lembur Tohaga RW 09 Turangga Timur Sediakan Warnet Gratis
Dana tersebut dapat dimanfaatkan sebagai modal kerja bgai para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), yang di dalamnya termasuk Baitul Maal wa Tamwil (BMT) dan Bank Wakaf Mikro (BWM).
Ma’ruf mengatakan, selama masa pandemi virus Corona, kegiatan ekonomi dan keuangan syariah juga mengalami kendala. Namun, sebagian besar pelaku UMKM syariah masih dapat hidup meski terdampak pandemi.
Wapres berharap dalam program PEN, LMKS dan para pelaku UMKM syariah dapat memanfaatkannya sebagai dana stimulus yang diberikan Pemerintah untuk dikembangkan.
Pemerintah menyiapkan dana sebesar Rp28,8 trilyun melalui Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM) yang ditujukan untuk 12 juta pelaku usaha mikro dan ultramikro. Setiap pelaku usaha nantinya bisa mendapat Rp2,4 juta untuk modal usaha.
Dana bansos produktif tersebut diberikan kepada usaha kecil yang tidak bisa mendapatkan pinjaman bank. Sehingga, penyaluran dana bansos tersebut akan melalui lembaga keuangan mikro dan lembaga keuangan mikro syariah.
(Bambang/Ant)