BANDUNG, FOKUSJabar.id : Bobotoh menggelar aksi sosial untuk membantu menangani pandemi corona atau Covid-19 yang saat ini terjadi di Indonesia, mulai dari penggalangan dana hingga membagikan makanan atau masker bagi yang membutuhkan.
Salah satu organisasi Bobotoh yang menggelar kegiatan sosial yakni Viking Distrik Jendral Sudirman (Jerman). Bersama remaja mesjid di Kelurahan Dunguscariang, Kecamatan Andir, Kota Bandung dan Lingkar Studi Sawargi mereka membut dapur umum.
Menurut pengurus Viking Distrik Jerman, Yogi Esa Sukma Nugraha, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terkena dampak dengan adanya pandemi corona.
Sehingga diharapkan, dapur umum tersebut bisa sedikit meringankan beban masyarakat terutama yang ada dilingkungan Viking Distrik Jerman.
Baca juga: Bantu Lawan Covid-19, Gian Zola Lelang Jersey
“Intinya kita gotong royong pemuda di sini wilayah RW 07, Viking, remaja masjid dan masyarakat. Kita sebagai pecinta sepakbola berhubungan ada force majeure jadi kita alihkan ke kegiatan ini,” kata Yogi, Selasa (21/4/2020).
“Terlebih main bola juga jelas beririsan dengan masyarakat, dengan kamanusiaan. Jadi, sama elemen lain semisal pemuda masjid Nurul Hikmah, kami membuat dapur umum. Tujuanna, membantu keperluan dasar seperti pangan warga sekitar,” jelasnya.
Yogi menambahkan, makanan disediakan tiga kali sehari dan didistribusikan terpusat di Mesjid Nurul Hikmah. Diharapkan, kegiatan tersebut diikuti oleh masyarakat lainnya, sehingga dengan saling membantu dan tolong menolong pandemi ini bisa segera berakhir.
“Kegiatan sehari 3 kali, distribusi terpusat di Masjid Nurul Hikmah. Sebagai upaya penguatan solidaritas warga. Apalagi sekarang tak sedikit yang dirumahkan akibat Corona,” ungkapnya.
Sementara itu, dapur umum ini rencananya akan ada selama Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) di Kota Bandung.
(Arif/As)