BANDUNG, FOKUSJabar.id: Universitas Komputer Indonesia (Unikom) gagal menyandingkan gelar di nomor tunggal putra dan ganda campuran setelah digagalkan wakil Universitas Padjadjaran (Unpad), Riki Nur Fajar Rohman. Di babak final nomor tunggal putra LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference (WJC) Season 8, Riki mengalahkan wakil Unikom, Yosafat Efraim dengan skor 21-19, 19-21, dan 11-9 di GOR Tri Lomba Juang, komplek olahraga Pajajaran, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Jawa Barat.
Student athlete jurusan Hubungan Internasional Unpad ini langsung tampil menggebrak di set pertama melalui smes dan dropshot. Riki pun meraih set pertama dengan skor 21-19.
Pada set kedua, Riki menurunkan tekanannya. Hal tersebut dimanfaatkan Yosafat melalui smes, drive, dan netting yang cukup ampuh menambah pundi-pundi poin. Akhirnya, Yosafat mampu menyamakan kedudukan 1-1 usai merebut set kedua dengan skor 21-19.
Di set penentuan, kegigihan, keuletan, serta semangat pantang menyerah yang ditampilkan Riki menjadi penentu. Meski sempat mengalami cedera ringan di pertengahan set, namun Riki mampu mengalahkan Yosafat di set ketiga dengan skor 11-9 sekaligus memenangkan pertandingan dengan skor akhir 2-1.
“Senang dan bangga dengan prestasi yang didapat. Ini tahun kedua saya ikut kompetisi LIMA, dan bersyukur bisa tampil maksimal dengan meraih gelar juara. Meski sempat cedera, saya modal nekat saja untuk melanjutkan pertandingan karena poin sedang kritis. Saya ingin menunjukkan, selain menjadi mahasiswa, saya juga bisa berprestasi di olahraga. Untuk seri Nationals, saya tidak pasang target tinggi, hanya akan berusaha memberikan penampilan yang maksimal,” ujar Riki.
Sementara untuk laga final ganda campuran, terjadi all Unikom Finals antara Beno Drajat/Poppy Antika kontra Fauzi Feisal Hariswan/Anastasya. Laga dimenangkan pasangan Beno/Poppy dalam dua set langsung 21-18, 21-12.
“Alhamdulillah, hari ini kami bermain lebih maksimal dari pertandingan sebelumnya. Apalagi, ini merupakan kompetisi pertama saya berpasangan dengan Poppy. Kami selalu melakukan evaluasi dan berkomunikasi dengan baik,” ujar Beno.
Gelaran LIMA Badminton: West Java Conference Season 8 berlangsung sejak Minggu (8/3/2020) hingga Minggu (15/3/2020) di GOR Tri Lomba Juang, Bandung. Kompetisi antarmahasiswa tersebut diikuti 18 kampus diantaranya Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati (UIN SGD), Universitas Padjadjaran (Unpad), Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pasundan (STKIP Pasundan), Universitas Komputer Indonesia (Unikom), Universitas Islam Bandung (Unisba), Institut Teknologi Bandung (ITB), Politeknik Pos Indonesia (Poltekpos), Universitas Galuh (Unigal), Universitas Perjuangan (Unper), dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi EKuitas (STIE Ekuitas). Nomor yang dipertandingkan yakni tunggal putra, tunggal putri, ganda campuran, beregu putra dan beregu putri.
Tim dan student athlete juara di setiap nomor, lolos untuk tampil di LIMA Badminton Nationals Season 8 yang akan digelar pada 20-29 Maret di GOR KONI, Jalan Jakarta Kota Bandung.
(Ageng)