Selasa 7 Januari 2025

Tidak Masuk Timnas, Robert Tak Ingin Pemainnya Down

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts akan berusaha mengangkat kembali semangat dan motivasi pemainnya yang tidak terpanggil memperkuat Timnas Indonesia.

Sebelumnya, Simon McMenemy pelatih Timnas memanggil sebanyak 25 pemain untuk persiapan pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 menghadapi Uni Emirat Arab, 10 Oktober 2019. Namun, tidak ada nama pemain Persib dalam daftar 25 pemain tersebut.

Padahal, Simon sempat memanggil pemain Persib. Salah satunya, Febri Hariyadi.

” Jupe dan Febri pernah dipanggil. Lalu mereka kini tidak mendapat panggilan. Saya harus bekerja dengan mereka supaya tidak merasa kecewa,” kata Robert Alberts.

Pelatih yang sempat menangani PSM Makassar ini menambahkan, akan terus meningkatkan semangat pemainnya. Sehingga, bisa tampil lebih baik lagi dan kedepannya dilirik kembali oleh Timnas.

” Karena setiap pemain pasti termotivasi untuk masuk ke timnas dan jika setelahnya mereka tidak dipanggil, karena pelatih menilai mereka tidak sesuai level yang diinginkan lalu merasa down, tugas saya untuk langsung mengatasi situasi tersebut,” ungkapnya.

(Arif/Bam’s) 

Berita Terbaru

spot_img