Sabtu 14 Desember 2024

Pakta Integritas Diharapkan Bisa Bangkitkan Motivasi KONI Kota Bandung

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Pakta integritas menjadi opsi bagi pengurus KONI Kota Bandung 2019-2023 untuk bisa berprestasi dan kembali membawa gelar juara umum Porda Jabar ke Kota Kembang.
Seperti diketahui, Kota Bandung gagal menjadi juara umum pada dua kali perhelatan Porda Jabar terakhir.
” Untuk menambah semangat dan spirit, kalau memang (pakta integritas) dipandang butuh atau lebih baik kenapa tidak. Kita akan bicarakan dengan legislatif maupun kepengurusan KONI Kota Bandung yang baru,” ujar Wali Kota Bandung, Oded M. Danial di sela-sela Musyawarah Olahraga tingkat Kota (Musorkot) XI KONI Kota Bandung di Grand Asrilia Hotel, Jalan Pelajar Pejuang Kota Bandung, Sabtu (18/5/2019).
Untuk itu, pihaknya akan meminta Ketua KONI Kota Bandung yang baru serta komisi D DPRD Kota Bandung untuk mensosialisasikan terkait pakta integritas. Melalui pakta integritas tersebut, diharapkan menjadi spirit bagi temen-teman di KONI Kota Bandunh untuk mengembalikan juara umum ke kota Bandung.
” Peluang untuk membawa kembali juara umum pada Porda Jabar XIV tahun 2022 itu terbuka dengan wacana digelar di tiga daerah. Semoga dengan pakta integritas bisa mendorong motivasi dan semangat mengembalikan kejayaan olahraga Kota Bandung,” pungkasnya.
(ageng/bam’s)

Berita Terbaru

spot_img