JAYAPURA, FOKUSJabar.id : Striker Persipura Jayapura, Hilton Moreira mengaku memiliki motivasi berlipat untuk menghadapi Persib Bandung pada laga kandang Liga 1 2018, Senin (15/10/2018) besok.
Menurut Hilton, pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Mandala, Jayapura, timnya akan mendapatkan dukungan langsung dari suporter. Dengan begitu, akan menambah motivasi bermain.
” Kita tahu pertandingan besok sangat penting karena kita tuan rumah,” kata Hilton saat konferensi pers menjelang laga, Minggu (14/10/2018).
Hilton menambahkan, pada pertandingan kali ini timnya harus bekerja keras. Pasalnya, lawan yang akan dihadapi merupakan pemuncak klasemen sementara Liga 1 2018.
” Tim Persib ada di puncak klasemen. Kita waspadai pemain mereka. Tapi aku percaya tim saya, tim saya punya kualitas apalagi kita bermain di home, kita harus memanfaatkan dengam baik buat besok,” tegas mantan pemain Persib ini.
(Arif/Bam’s)