TENGGARONG, FOKUSJabar.id : Mitra Kukar berhasil menaklukkan Persib Bandung dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan kandang Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (10/8/2018).
Kemenangan tersebut membuat pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan (RD) bersyukur. Pasalnya, sebelumnya tim berjuluk Naga Mekes ini harus mengakui keunggulan Barito Putera.
Mantan pelatih Sriwijaya FC ini menambahkan, kemenangan yang didapat pada pertandingan tersebut menambah catatan positifnya saat berhadapan dengan Persib. Pasalnya, saat di Sriwijaya, pihaknya mampu menaklukkan Persib.
“Alhamdulillah, saya senang karena dua kali bertemu Persib Alhamdulillah dengan Sriwijaya FC waktu itu bisa menang. Hari ini juga dikasih rezeki, dan lawannya Persib,” ucapnya.
RD mengakui Persib memiliki kualitas, sehingga pada laga tersebut timnya harus bekerja hingga wasit meniupkan tanda berakhirnya laga.
“Kita tahu Persib adalah tim yang sangat susah sekali dikalahkan. Karena Persib menurut saya tim yang paling seimbang dalam dua sisi transisi menyerang dan bertahan dan juga sebaliknya,” jelasnya.
(Arif/Bam’s)