Selasa 7 Januari 2025

Ridwan Kamil Masih Mencari Tahu Pemilik Gedung eks Bioskop Regent

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) akan mengubah gedung bekas bioskop Regent menjadi Mal Pelayanan Publik.

Namun, sampai saat ini belum diketahui siapa pemilik gedung yang berada di Jalan Sumatera, Kota Bandung itu.

“Belum tahu, saya teliti saja dulu. Mencari tahu siapa pemiliknya,” kata Emil seusai menghadiri Halalbilhalal Ormas Pemuda Pancasila di Hotel Horison, Bandung, Senin (2/7/2018) malam.

Sebelumnya dia menduga bahwa gedung eks pusat komersil itu dimiliki Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar). Sehingga, perencanaan pengajuan permohonan akan dilayangkan ke Pemprov Jabar.

“Karena gedung itu kosong ternyata milik Pemprov Jabar, dimohonkan untuk dijadikan mal pelayanan publik oleh kami,” kata Emil di Pendopo, Jalan Dalem Kaum, Kota Bandung, Senin (2/7/2018) kemarin.

Namun, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata (Disbudpar) Jabar Ida Hernida membantah bahwa kepemilikan aset Gedung bekas Bioskop Regent itu bukanlah oleh Pemprov Jabar.

“Setahu saya bukan (aset) milik Pemprov Jabar. Kami juga tidak mengelola gedung itu,” kata Ida seperti dilansir Detik.com, kemarin.

Emil mengungkapkan, rencana mengubah Gedung eks Bioskop Regent menjadi Mal Pelayanan Publik adalah mengeksplorasi gedung tidak terpakai menjadi fasilitas yang lebih bermanfaat.

“Intinya harus dimanfaatkan maksimal,” pungkas Emil.

(Ibenk/LIN)

Berita Terbaru

spot_img