Jumat 13 Desember 2024

Dihantam dari Belakang, Korban Luka Berat di kepala

CIAMIS, FOKUSJabar.id: Dede Suryadi (44) warga Dusun Tarikolot, Desa Sitandala, Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis tersungkur setelah dihantam bagian kepalanya.

Dede terluka setelah dihantam benda tumpul dari belakang oleh pelaku Sutarman (44) warga satu kampung.

Ahmad seorang warga lainnya mengatakan, insiden itu terjadi sekitar pukul 04.00 pagi. Saat itu pelaku mendatangi rumah korban untuk meminta bantuan (meminta membawa anak pelaku berobat).

“Pelaku tersinggung karena permintaannya ditolak, pelaku langsung memukul korban dan tersungkur,” kata Ahmad Senin (25/6/2018).

Pelaku memukul korban saat korban dalam keadaan membelakangi. Pelaku langsung melarikan diri. Korban pun langsung dibawa ke kliki terdekat untuk mendapat perawatan medis,” jelas dia.

(Husen Maharaja/LIN)

Berita Terbaru

spot_img