spot_img
Sabtu 31 Januari 2026
spot_img

Cuaca Ekstrem Terjang Sukadana Ciamis, Sejumlah Rumah dan Sekolah Rusak

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kecamatan Sukadana dan sekitarnya, Sabtu (31/1/2026) sore. Cuaca ekstrem tersebut menyebabkan sejumlah rumah warga di Desa Margajaya mengalami kerusakan akibat tertimpa pohon tumbang dan terjangan angin.

Angin kencang merobohkan pohon albasia dan petai di Dusun Margadanu. Pohon-pohon tersebut menimpa bangunan SD Negeri 2 Margajaya, sehingga menyebabkan kerusakan pada bagian sekolah.

Baca Juga: Disbudpora Ciamis Dorong Budaya Bersih Jadi Identitas Masyarakat

Kejadian serupa juga terjadi di Dusun Margasari. Sebuah warung rusak setelah pohon albasia tumbang dan menimpa bangunan tersebut.

Sementara di Dusun Cijoho, pohon kemiri roboh dan menimpa rumah milik Holil, mengakibatkan kerusakan pada bagian atap. Di Dusun Sindangsari, angin kencang merobohkan pohon afrika yang menimpa rumah milik Omoh.

Danpos Militer Sukadana, Serma Saelan, menjelaskan bahwa hujan deras dan angin kencang mulai melanda wilayah tersebut sekitar pukul 16.00 WIB.

“Hujan deras besertai angin kencang terjadi sekitar pukul empat sore,” kata Saelan.

Ia menyebutkan, selain menumbangkan pohon, angin kencang juga menyapu genting rumah warga hingga berjatuhan. Namun, proses pembersihan material belum dapat berjalan secara maksimal.

“Pemberesan akan berlanjut besok karena saat kejadian listrik padam, sehingga menyulitkan proses evakuasi,” jelasnya.

Saelan memastikan pihaknya telah melaporkan peristiwa tersebut kepada pimpinan serta berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Tagana Kabupaten Ciamis untuk penanganan lebih lanjut.

“Kami sudah melaporkan kejadian ini dan berkoordinasi dengan BPBD serta Tagana Kabupaten Ciamis,” pungkasnya.

(Husen Maharaja)

spot_img

Berita Terbaru