spot_img
Selasa 13 Januari 2026
spot_img

Ini Harapan Kakang Rudianto di Putaran 2

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto bersyukur timnya menjadi juara paruh musim Super League 2025/2026 setelah mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0.

Kakang Rudianto berharap,  hasil positif di putran pertama bisa terus bertahan hingga akhir musim.

BACA JUGA:

Umuh Muchtar Kecam Aksi Teror Terhadap Thom Haye dan Keluarganya  

“Tentunya Saya bersyukur bisa menang di pertandingan akhir paruh musim. Ini hasil kerja keras semua. Hasil positif semoga terus berlanjut hingga akhir musim,” ungkap pemain Timnas ini.

Pemain yang sudah tampil sebanyak 14 laga selama 974 menit pada Super League 2025/2026 ini berharap, pada putaran kedua performa Pangeran Biru bisa lebih baik.

“Sama seperti tahun kemarin juara di paruh musim dan juara di akhir musim. Harapannya bisa mengukir prestasi terbaik seperti musim lalu. Juara beruntun ketiga kalinya,” ucap Kakang.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengapresiasi dukungan yang diberikan Bobotoh pada pertandingan menghadapi Persija Jakarta pekan ke-17 kompetisi Super League 2025/2026.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (11/1/2026), ribuan Bobotoh hadir dan memberikan dukungan sepanjang laga.

Menurut Bojan Hodak, Bobotoh memiliki peran besar dalam keberhasilan timnya meraih kemenangan krusial yang mengantarkan timnya menjadi juara paruh musim.

BACA JUGA:

Mauricio Souza Ungkap Kesalahan Persija Jakarta

Kehadiran Bobotoh, menjadi energi ekstra bagi perjuangan Beckham Putra Nugraha dan kawan-kawan. Sehingga Persib bisa meraih kemenangan atas Persija dengan skor 1-0.

“Atmosfer di pertandingan melawan Persija saya rasakan sangat fantastis. Tidak ada flare selama 90 menit. Mereka pun tak henti-hentinya bernyanyi,” kata Bojan Hodak.

(Bambang Fouristian)

spot_img

Berita Terbaru