spot_img
Sabtu 3 Januari 2026
spot_img

Belanja Jajanan, Bocah di Kota Tasikmalaya Hilang Diduga Terseret Arus Sungai

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Upaya pencarian terhadap seorang bocah yang diduga hilang terseret arus di Kali Cibaregbeg, tepatnya di samping Kantor Kelurahan Tugujaya, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, terus dilakukan hingga Sabtu (3/1/2026).

Korban bernama Zaidan Al Fatih (5), diduga terbawa arus deras setelah membeli jajanan di warung dekat Kantor Kelurahan Cibaregbeg, Jumat (2/1/2025) sekitar pukul 18.00 WIB. Setelah menerima laporan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya bersama warga dan berbagai unsur terkait langsung melakukan pencarian. Namun hingga memasuki hari kedua, tanda-tanda keberadaan bocah tersebut belum ditemukan.

Baca Juga: Wali Kota Tasikmalaya: Alsintan Wujudkan Swasembada Pangan Berkelanjutan

Memasuki hari kedua pencarian, BPBD bersama Tagana, TNI, Polri, Pramuka, pihak kecamatan dan kelurahan, serta para relawan memperluas area penyisiran. Tim menyisir aliran sungai dan gorong-gorong hingga ke ujung Sungai Cikalang di wilayah Sindangkasih, Kecamatan Purbaratu, perbatasan Kabupaten Ciamis, berjarak sekitar 6 kilometer dari titik awal kejadian.

Plt. Kalak BPBD Kota Tasikmalaya, Hanafi, menyebutkan pihaknya menurunkan 17 personel yang terbagi menjadi tiga tim. Masing-masing tim bertugas menelusuri aliran sungai di beberapa titik berbeda.

“Tim menyusuri aliran dari lokasi awal di Kali Cibaregbeg menuju saluran di kawasan Asia Plaza, lalu ke Kali Cikalang hingga Bendungan Cikalang Sindangkasih yang jaraknya kurang lebih enam kilometer,” jelasnya, Sabtu sore.

Upaya Pencarian Sudah Maksimal

Hanafi menegaskan, seluruh upaya telah berjalan secara maksimal, meski hingga saat ini hasilnya masih nihil.

“Upaya pencarian hari ini sudah maksimal, tetapi kami belum menemukan korban,” ujarnya.

Ia memastikan pencarian akan terus berlanjut hingga menemukan korban, baik dalam kondisi selamat maupun sebaliknya. Pada hari berikutnya, pencarian bahkan rencananya akan meluas hingga ke Bendungan Leuwikeris, Kota Banjar.

“Kami akan kembali melanjutkan pencarian besok bersama seluruh personel gabungan. Area pencarian juga akan kita perluas,” tambahnya.

Hanafi juga mengimbau masyarakat untuk turut mendoakan agar proses pencarian berjalan lancar. Kemudian segera dapat menemukan korban.

Menurut informasi, Zaidan Al Fatih merupakan putra pasangan Ali Darsono dan Deli Delia. Saat hilang, ia mengenakan celana legging hitam, baju lengan panjang hitam, serta sweater dongker bermotif biru.

(Seda)

spot_img

Berita Terbaru