spot_img
Rabu 19 November 2025
spot_img

Kapolda Jabar Pastikan Kesiapan Nataru 2026 di Kabupaten Pangandaran

PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Kapolda Jabar, Irjen Pol. Rudi Setiawan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Pangandaran untuk memastikan kesiapan wilayah menghadapi potensi bencana serta arus wisatawan pada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026.

Kapolda Jabar menegaskan bahwa Pangandaran merupakan salah satu destinasi wisata favorit, tidak hanya bagi warga Jawa Barat, tetapi juga wisatawan dari berbagai daerah. Keindahan pantai dan tingginya kunjungan setiap akhir tahun membuat wilayah ini menjadi titik perhatian khusus. Di sisi lain, Pangandaran juga memiliki potensi bencana alam yang perlu diantisipasi.

Baca Juga: Tak Ingin Dikenal, Sosok Misterius Bantu Warga Terdampak Banjir di Pangandaran

“Kami ingin melihat langsung kesiapan jajaran Polres dan seluruh unsur terkait. Termasuk mengecek apakah ada titik rawan macet maupun lokasi yang berpotensi terjadi kecelakaan,” ujar Rudi Setiawan kepada wartawan, Rabu (19/11/2025).

Menyikapi kondisi cuaca ekstrem belakangan ini, Kapolda mengungkapkan kekhawatirannya terhadap potensi bencana, terutama longsor. Ia memastikan bahwa jajaran kepolisian telah menyiapkan personel serta peralatan penanganan secara maksimal.

“Kami sudah siapkan personel dengan dukungan perlengkapan yang memadai, baik dari Polres maupun pemerintah Kabupaten Pangandaran,” tegas Kapolda Jabar.

Meski persiapan telah dilakukan, Kapolda tetap mengimbau para wisatawan yang akan menghabiskan libur akhir tahun di Pangandaran untuk selalu berhati-hati dan mematuhi arahan petugas di lapangan.

“Silakan menikmati liburan di Pangandaran yang pantainya sangat indah. Namun tetap utamakan keselamatan, selalu waspada,” pungkas Kapolda Jabar.

(Sajidin)

spot_img

Berita Terbaru