CIAMIS,FOKUSJabar.id: Kelurahan Sindangrasa Kecamatan/Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar) gelar kegiatan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan pelayanan.
Demikian dikatakan Lurah Sindangrasa, Derry Insan Akhira Yusman. Menurutnya, sejumlah pelayanan tersebut dalam Pasti Manis Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis.
BACA JUGA:
Ikan Nila Tambaksari Ciamis Jadi Primadona Para Petani
“Hari ini Kami mengadakan sejumlah kegiatan dalam mendukung program Pasti Manis Disdukcapil,”kata Derry, Kamis (10/7/2025).
Menurut Dia, program Pasti Manis merupakan kegiatan pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk) yang dilaksanakan sampai tingkat Desa dan Kelurahan.

“Program Pasti Manis untuk lebih memudahkan pelayann dan mendekatkan masyarakat yang membutuhkan Adminduk (KTP, KK dan akta Kelahiran),” ucapnya.
Derry menambahkan, selain mengadakan pelayanan Adminduk juga mengadakan pelayan pembayaran PBB dengan menggandeng Bapenda.
“Bagi wajib pajak yang belum membayar PBB, kami juga mengandeng mobil pelayanan Bapenda. Sehingga pembayarannya lebih dekat,” ungkapnya.
BACA JUGA:
Bersihkan Narkoba, Lapas Ciamis Razia Blok Hunian dan Tes Urine Dadakan
Deri mengatakan, untuk menambah daya tarik masyarakat, pihaknya menggandeng Koperasi untuk mengadakan bazar sembako murah.
“Semua ini dilaksanakan dalam momentum Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 tingkat Kelurahan Sindangrasa,” ungkapnya.
(Husen Maharaja/Bambang Fouristian)