spot_img
Kamis 17 April 2025
spot_imgspot_img

Lebaran 2025, Trafik Data Indosat Meledak, Tasikmalaya Catat Lonjakan Tertinggi Kedua di Jabar

TASIKMALAYA, FOKUSJabar.id: PT. Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Indonesia mencatatkan lonjakan signifikan dalam penggunaan layanan data selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah tahun 2025. Tercatat, trafik data mengalami kenaikan hingga mencapai 21 persen secara nasional.

Peningkatan drastis ini dipicu oleh tingginya aktivitas masyarakat dalam menggunakan berbagai aplikasi digital selama bulan Ramadan dan momen Idul Fitri. Platform-platform populer seperti WhatsApp, TikTok, Facebook, YouTube, dan Instagram menjadi primadona pilihan masyarakat untuk bersilaturahmi dan berbagi momen kebahagiaan.

Director and Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison, Desmond Cheung, memastikan bahwa meskipun terjadi lonjakan trafik yang signifikan, jaringan Indosat tetap mampu melayani pelanggan dengan aman dan lancar tanpa adanya kendala berarti.

BACA JUGA: Cibeureum Juara Umum MTQH ke-XV Kota Tasikmalaya 2025

“Kami telah melakukan antisipasi yang matang terhadap kenaikan trafik penggunaan aplikasi digital ini dengan mempersiapkan jaringan yang andal dan kuat,” ungkap Desmond Cheung dalam keterangan resminya yang diterima FOKUSJabar.id pada Kamis (17/04/2025) sore.

Lebih menarik lagi, Desmond mengungkapkan data pertumbuhan trafik data secara regional di Jawa Barat. Wilayah Kuningan mencatat pertumbuhan tertinggi mencapai 75,3%. Namun, kejutan datang dari wilayah Priangan Timur.

“Tasikmalaya menjadi wilayah kedua dan ketiga dengan pertumbuhan trafik data tertinggi di Jawa Barat, dengan kenaikan sebesar 115% dan 51,2% di sepanjang periode yang sama,” jelasnya. Angka ini menunjukkan antusiasme masyarakat Tasikmalaya dalam memanfaatkan layanan data Indosat selama libur lebaran.

Desmond pun menegaskan komitmen IOH untuk menjaga kualitas jaringan tetap optimal di tengah meningkatnya kebutuhan komunikasi digital pelanggan di seluruh Indonesia. Upaya ini dilakukan baik di kota-kota besar maupun di berbagai daerah tujuan mudik dan wisata.

“Kami pastikan di seluruh area dengan potensi kepadatan tinggi seperti stasiun, terminal, rest area hingga destinasi wisata, seluruh konektivitas jaringan tetap stabil tanpa gangguan,” kata dia.

BACA JUGA: Buntut Pemanggilan Ulama Tasikmalaya Berujung Di Kompolnas RI, Tim Advokasi Laporkan Polda Jabar

Ia menambahkan bahwa kelancaran layanan selama periode Hari Raya Idul Fitri merupakan wujud nyata dari komitmen IOH terhadap “Unparalleled Network Services Guaranteed”, serta dedikasi ribuan teknisi di lapangan. Lebih dari 3.000 engineer dan petugas teknis di seluruh Indonesia siaga 24/7 untuk memastikan layanan berjalan mulus.

“Di puncak trafik sekalipun, para petugas bersiaga di lapangan termasuk di DIOC (Digital Intelligence Operations Center), demi memastikan pelanggan tetap terhubung dengan keluarga dan kerabat tercinta,” pungkasnya.

Dedikasi tim teknis ini menjadi kunci utama dalam menjaga jaringan tetap andal di tengah lonjakan penggunaan yang signifikan.

(Seda/Anthika Asmara)

spot_img

Berita Terbaru