spot_img
Selasa 18 Maret 2025
spot_imgspot_img

Jelang Idul Fitri, Bupati Ciamis Tekankan Ketertiban dan Kesiapsiagaan Bencana

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Menjelang perayaan Idul Fitri, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, dalam rapat koordinasi bersama unsur Muspida menegaskan pentingnya menjaga ketentraman dan ketertiban umum di lingkungan masyarakat.

Salah pembahasan satu topik utama dalam rapat tersebut juga membahas kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem yang berpotensi menyebabkan bencana alam. Herdiat mengimbau masyarakat serta aparatur pemerintah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman bencana yang dipicu oleh kondisi cuaca yang tidak menentu.

Baca Juga: Dinas Pendidikan Ciamis Imbau Kelulusan Sekolah Dilaksanakan Sederhana

“Mari kita bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan, membersihkan saluran air dan drainase, serta menjaga kelestarian pohon agar dapat mengurangi potensi bencana,” ujar Herdiat.

Ia juga menekankan pentingnya penguatan koordinasi dalam penanganan bencana serta kesiagaan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Salah satu langkahnya adalah pengaturan jadwal petugas agar respons terhadap situasi darurat dapat berjalan cepat dan efektif.

“Jadwal petugas harus jelas, sehingga ketika ada kejadian, bisa segera ada respon tanpa bergantung pada satu petugas saja,” tambahnya.

Selain itu, Herdiat memastikan bahwa persediaan bahan pokok penting (Bapokting) di Kabupaten Ciamis masih relatif aman. Namun, ia mencatat adanya kenaikan harga pada beberapa komoditas.

“Stok beras masih aman, tetapi ketersediaan daging sapi cenderung kurang,” jelasnya.

Untuk mengantisipasi lonjakan harga, Pemerintah Kabupaten Ciamis akan terus melakukan pengawasan terhadap harga bahan pokok guna mencegah inflasi yang dapat merugikan masyarakat.

“Kami akan terus memantau pergerakan harga bahan pokok agar tidak terjadi lonjakan yang signifikan,” tutupnya.

Dengan langkah-langkah ini, harapannya masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman, nyaman, dan tanpa kekhawatiran terhadap potensi bencana maupun lonjakan harga pangan.

(Husen Maharaja/Irfansyahriza)

spot_img

Berita Terbaru