spot_img
Jumat 14 Maret 2025
spot_img

Nomenklatur di Lapang Bhakti Kota Banjar Rusak, DLH Akan Bongkar Demi Keamanan

BANJAR,FOKUSJabar.id: Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjar, Eri Kusuma Wardana, angkat bicara terkait rusaknya nomenklatur di Taman Kota atau yang lebih dikenal dengan Lapang Bhakti. Menurutnya, kerusakan tersebut terjadi akibat faktor usia serta pengaruh cuaca yang menyebabkan baut-baut berkarat dan beberapa bahkan hilang.

“Ya, itu sudah lama, jadi kondisinya seperti itu,” ujar Eri, Jumat (14/03/2025).

Baca Juga: Jasad Siswa SMAN 2 Banjar, 10 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Dengan kondisi yang semakin memburuk dan berpotensi membahayakan warga, DLH Kota Banjar berencana untuk segera membongkar nomenklatur tersebut. Namun, untuk perbaikan lebih lanjut, pihaknya masih terkendala anggaran.

“Anggaran untuk perbaikan belum tersedia. Paling nanti kami copot dulu supaya lebih aman,” tambahnya.

Eri juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengajukan anggaran untuk revitalisasi Lapang Bhakti kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Total usulan anggaran yang diajukan sebesar Rp5 miliar.

“Kami sudah mengusulkan ke Provinsi, mudah-mudahan tahun depan bisa terealisasi,” harapnya.

Sebelumnya, kondisi nomenklatur di Lapang Bhakti memang terlihat tidak terawat. Selain huruf-huruf yang rusak, beberapa tiang penyangga juga tampak miring akibat baut yang hilang dan berkarat sehingga tidak mampu lagi menahan beban. Hal ini membuat tampilan Lapang Bhakti menjadi kurang estetik dan berpotensi membahayakan warga yang beraktivitas di sekitar taman.

DLH Kota Banjar berkomitmen untuk segera mengambil langkah pencegahan demi keamanan dan kenyamanan masyarakat yang berkunjung ke Lapang Bhakti.

(Agus/Irfansyahriza)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img
spot_img