spot_img
Jumat 14 Maret 2025
spot_img

Hujan Deras Picu Bencana Longsor dan Banjir Kepung Ciamis, Warga Mengungsi

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Panumbangan dan sekitarnya, Kabupaten Ciamis, menyebabkan bencana tanah longsor dan banjir yang menerjang dua desa, yaitu Desa Payungagung dan Desa Sindangmukti.

Di Desa Payungagung, tanah longsor menutupi jalan kabupaten Payungagung – Sindangbarang, jalan desa di Dusun Cimanglid, serta merusak satu rumah di Dusun Cimaja dan satu mushola di Dusun Nanggeleng.

“Selain longsor di Payungagung, kami juga menerima laporan banjir di Desa Sindangmukti akibat luapan Sungai Citanduy,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, Ani Supiani, Kamis (13/3/2025).

BACA JUGA: Polres Ciamis Perkuat Sinergi dengan Media Melalui Zoom Meeting Mabes Polri

Luapan Sungai Citanduy menyebabkan banjir merendam rumah-rumah warga di Dusun Manganti, Desa Sindangmukti. Setidaknya enam keluarga dengan total 14 jiwa terpaksa mengungsi karena rumah mereka tidak dapat dihuni.

“Upaya pengamanan warga telah dilakukan, dan mereka diungsikan karena air masih terus naik,” kata Ani.

Saat ini, BPBD Kabupaten Ciamis sedang melakukan asesmen dan pendataan untuk dilaporkan kepada pimpinan. Mengingat hujan masih terus mengguyur, masyarakat di wilayah rawan bencana diimbau untuk selalu waspada.

(Husen/Anthika Asmara)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img
spot_img