BANDUNG,FOKUSJabar.id: Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, menyambut dengan antusias kehadiran Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, sebagai warga baru Kota Bandung. Kini, Dedi Mulyadi resmi menjadi bagian dari Kelurahan Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung.
“Selamat datang Pak Gubernur di Kota Bandung. Kami terus berupaya mengembalikan wibawa kota ini,” ujar Farhan saat bersilaturahmi dan berbuka puasa bersama warga di Gedung Pakuan, Kota Bandung, pada Rabu (5/3/2025).
Baca Juga: Lagi, Bio Farma Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2025
Target Pengelolaan Sampah Kota Bandung
Dalam kesempatan tersebut, Farhan juga membahas target pengelolaan sampah di Kota Bandung. Salah satu langkah strategis yang diusung adalah menghadirkan Kawasan Bebas Sampah (KBS) di 700 RW pada tahun 2025.
“Soal sampah, kami terus berupaya menanganinya dengan baik. Targetnya adalah 50 persen residu, 25 persen sampah organik, dan 25 persen dimusnahkan. Selain itu, kami menargetkan 700 RW menjadi kawasan bebas sampah pada akhir tahun ini,” jelasnya.
Farhan menekankan bahwa Kota Bandung, sebagai wajah Jawa Barat, harus tetap menjaga marwahnya.
“Kita harus bersama-sama menjaga dan merawat Kota Bandung agar tetap menjadi kebanggaan Jawa Barat,” tambahnya.
Gubernur Jabar Ajak Warga Bandung Dukung Program Pemkot
Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengajak warga Bandung untuk terus bersatu dan mendukung program-program Pemerintah Kota Bandung.
“Kita harus mendukung program Pemkot Bandung. Selain itu, saya juga berencana mengadakan Festival Bedug di Gedung Pakuan pada 1 Muharam nanti,” ungkapnya.
Dengan adanya sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat, harapannya Kota Bandung semakin maju dan menjadi kota yang nyaman serta bersih bagi warganya.
(Yusuf Mugni/Irfansyahriza)