spot_img
Selasa 4 Maret 2025
spot_img

Pemkab Garut Siapkan Strategi Mitigasi Hadapi Musim Hujan

GARUT,FOKUSJabar.id: Pemkab Garut Jawa Barat (Jabar) gelar Rapat Koordinasi (Rakor) terkait penanganan bencana di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Selasa (4/3/2025).

Rakor tersebut dipimpin langsung Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin.

BACA JUGA:

Bupati Garut Terbitkan SE Jam Kerja ASN Ramadan 1446 H

Hadir pada kesempatan itu, Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, Sekretaris Daerah (Sekda), Nurdin Yana dan Kepala SKPD di lingkungan Pemkab Garut.

Bupati Garut menekankan pentingnya mengidentifikasi penyebab utama bencana yang kerap terjadi. Tujuannya agar pemerintah daerah dapat melakukan langkah-langkah preventif dan penanganan yang lebih efektif di masa mendatang.

Partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan guna mendukung penanganan dan pencegahan bencana.

“Apa yang kami lakukan ini diharapkan dapat menjadi best practice atau teladan bagi masyarakat dalam mencegah bencana,” kata Abdusy Syakur Amin.

Menurut Dia, dalam waktu dekat seluruh kecamatan secara serentak melaksanakan upaya pencegahan bencana bersama masyarakat.

“Insya Allah dalam beberapa hari ke depan kita akan meminta kecamatan (serentak) untuk melakukan pencegahan bencana,” kata Bupati.

Pihaknya juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk senantiasa waspada terhadap kemungkinan terjadinya bencana.

BACA JUGA:

Forkopimda-MUI Garut Terbitkan Maklumat Kepatuhan Masyarakat

Pemda  juga akan mulai melakukan beberapa upaya untuk mereduksi kejadian bencana yang bisa saja terjadi.

“Masyarakat jangan tidak peduli. Karena kalau ada apa-apa yang terdampaknya sebagian besar masyarakat. Untuk itu, mari kita melakukan upaya pencegahan,” katanya.

Sekda Garut secara ex officio sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Nurdin Yana mengungkapkan, Kecamatan Bayongbong menjadi wilayah yang paling terdampak bencana.

pemkab garut fokusjabar.id
Sekda Garut, Nurdin Yana

Jika tidak segera ditangani, bencana di wilayah tersebut berpotensi merusak puluhan hektare lahan pertanian.

“Sehingga Pak Bupati mengisyaratkan kepada kami semua para kepala SKPD agar segera melakukan langkah-langkah konkret sesuai dengan fungsi masing-masing,” kata Nurdin Yana.

Sebagai tindak lanjut, Rabu (5/3/2025) besok, Pemkab Garut akan mencanangkan gerakan penanganan bencana secara mandiri di setiap kecamatan.

Untuk tingkat kabupaten, kegiatan ini akan dipusatkan di Kecamatan Bayongbong. Harapanya, seluruh masyarakat turut serta dalam menjaga lingkungan dan melakukan upaya mitigasi bencana.

Sekda menyampaikan, berdasarkan informasi dari BMKG musim hujan di wilayah Garut diperkirakan berlangsung hingga Mei 2025.

BACA JUGA:

Pemkab Garut Gelar Sidang Isbat Nikah Terpadu

Oleh karena itu, Pemkab Garut akan menyiapkan langkah-langkah penanganan bencana hidrometeorologi.

“Kita lihat kalau bencana ini sangat masif. Kemudian memberikan kelumpuhan terhadap kehidupan sosial kemasyarakatan. Akan dilakukan pola tanggap darurat,” pungkas Sekda.

(Bambang Fouristian)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img
spot_img