spot_img
Selasa 18 Februari 2025
spot_img

Kebun Binatang Bandung Kelola Sampah Jadi Pupuk

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kebun Binatang Bandung kini memiliki Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang menggunakan teknologi insenerator atau pembakaran. Fasilitas ini dihadirkan untuk mendukung pengendalian sampah di kawasan kebun binatang.

Marketing Komunikasi Kebun Binatang Bandung, Sulhan Syaf’i, mengatakan bahwa TPST ini digunakan untuk mengolah berbagai jenis sampah, termasuk kotoran hewan, daun, dan sampah lainnya.

“Sampah-sampah yang dihasilkan akan diproses menggunakan teknologi insenerator atau dengan cara dibakar,” ujar Sulhan pada Selasa (18/2/2025).

Baca Juga: Pj Wali Kota Bandung Dukung Optimalisasi Benih Unggul untuk Ketahanan Pangan

Menurutnya, insenerator menjadi salah satu alternatif untuk mengurangi timbunan sampah di Kebun Binatang Bandung. Proses pengolahan sampah nantinya akan berubah menjadi pupuk.

“Mesin ini memiliki kapasitas pembakaran di kisaran 800 hingga 1.000 derajat Celsius. Saat mencapai suhu tersebut, asap akan hilang, dan dapat memanfaatkan abunya sebagai pupuk,” jelasnya.

Dengan teknologi ini, Kebun Binatang Bandung mampu mengolah satu ton sampah dalam waktu hanya tiga jam, sehingga tidak perlu lagi membuang sampah ke TPS.

“Satu ton, bahkan lebih, bisa mengolahnya dalam tiga jam saja. Seluruh sampah kini ditarik ke sini untuk diproses,” tambahnya.

Sulhan juga menekankan pentingnya edukasi kepada pengunjung agar membuang sampah pada tempat yang telah tersedia sesuai dengan jenisnya.

“Kami mengimbau pengunjung untuk membuang sampah pada tempatnya dan meminta pedagang untuk tidak menggunakan wadah sekali pakai guna mengurangi volume sampah di sini,” pungkasnya.

(Yusuf Mugni/Irfansyahriza)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img