spot_img
Minggu 9 Februari 2025
spot_img

Alfeandra Dewangga Memiliki Motivasi Hadapi Persib Bandung

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemain PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga memiliki motivasi tinggi untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan kandang kompetisi Liga 1 2024-2025 di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (9/2/2025) malam.

Menurut Alfeandra Dewangga, pada pertandingan pekan ke-22 dia bersama rekan-rekannya memiliki motivasi tinggi untuk mengamankan poin penuh.

BACA JUGA:

Kondisi Terkini Cedera Febri Hariyadi

Kemenangan pada pertandingan kandang kali ini sangat penting. Lantaran sebelumnya PSIS harus kehilangan poin setelah dikalahkan Dewa United dengan skor 1-4.

“Motivasi khusus pasti ada. Pemain ingin melakukan yang terbaik apalagi kita pertandingan sebelumnya mengalami kekalahan, kita akan coba di pertandingan selanjutnya,” kata Alfendra Dewangga.

Terkait persiapan tim, Dewangga menegaskan PSIS sudah dalam kondisi siap bertanding, karena sebelumnya tim pelatih sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang dan membenahi kekurangan anak asuhnya.

Selain itu, Dewangga menegaskan pada pertandingan tersebut dia bersama rekan-rekannya akan berusaha menampilkan permainan terbaiknya agar target meraih poin penuh bisa tercapai.

BACA JUGA:

Hadapi Persib, Gilbert Agius: Persiapan PSIS Semarang Normal

“Persiapan pemain bagus, kondisi juga bagus, saat ini kami mencoba memberikan yang terbaik besok dan mengikuti arahan dari pelatih,” tegasnya.

Sementara itu, Persib merupakan pemuncak klasemen dan memiliki target meraih poin penuh guna menjaga posisi di klasemen. Sehingga, hal itu bakal menjadi rintangan bagi PSIS di laga ini.

(Arif/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img