Selasa 24 Desember 2024

Kunjungan Wisatawan ke Ciamis Mengalami Kenaikan Signifikan di Tahun 2024

CiIAMIS,FOKUSJabar.id: Jumlah kunjungan wisatawan ke berbagai destinasi pariwisata di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami peningkatan yang cukup signifikan pada tahun 2024. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis, Neni Gantini, pada Selasa (24/12/2024).

Menurut Neni, kenaikan jumlah wisatawan, baik wisatawan nusantara (wisnus) maupun wisatawan mancanegara (wisman), tidak lepas dari upaya kolaborasi antara Dinas Pariwisata dan seluruh pelaku sektor pariwisata di Ciamis dalam mempromosikan destinasi wisata yang ada.

Baca Juga: Menjelang Natal, Harga Cabe Rawit Domba di Pasar Manis Ciamis Melonjak Taja

“Berbagai sektor wisata mulai dari objek wisata yang pemerintah kelola seperti kolam renang dan wisata alam. Kemudian hingga wisata berbasis desa, semua memberikan kontribusi besar terhadap jumlah kunjungan wisata ke Ciamis,” ujar Neni.

Statistik Kunjungan Wisatawan Ciamis

Neni melaporkan, total kunjungan wisata pada 2024 tercatat sebanyak 1.248.213 wisatawan nusantara dan 617 wisatawan mancanegara. Kemudian dengan angka tersebut, jumlah kunjungan wisatawan ke Ciamis telah melebihi target tahunan sebesar 113,53 persen.

“Harapannya, di akhir tahun ini, angka kunjungan bisa mencapai 120 persen dari target,” lanjut Neni.

Rincian Kunjungan Berdasarkan Kategori

Adapun rincian kunjungan wisata ke Kabupaten Ciamis berdasarkan kategori adalah sebagai berikut:

  • Objek wisata Pemda: 267.861 wisatawan (267.527 wisnus dan 334 wisman)
  • Kolam renang: 261.356 wisatawan
  • Wisata desa: 405.611 wisatawan (405.361 wisnus dan 250 wisman)
  • CFD BMX: 26.099 wisatawan
  • CFD Taman Surawisesa: 29.650 wisatawan

Komitmen untuk Meningkatkan Pariwisata

Pencapaian yang signifikan ini menjadi bukti bahwa sektor pariwisata Ciamis semakin mendapat minat dari wisatawan. Neni menjelaskan Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan. Kemudian memperluas aksesibilitas, dan menghadirkan inovasi dalam sektor wisata.

“Kami berharap Ciamis bisa menjadi destinasi unggulan yang terus berkembang, dengan kunjungan wisatawan yang terus meningkat setiap tahunnya,” ujarnya.

Neni juga menambahkan bahwa kehadiran desa wisata di Ciamis turut mendongkrak tingkat kunjungan. Ke depan, Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis akan terus berinovasi untuk mengenalkan lebih banyak destinasi wisata yang ada di daerah tersebut.

“Desa wisata di Ciamis juga turut berperan besar dalam peningkatan jumlah kunjungan wisata. Kami akan terus berinovasi untuk mengenalkan pariwisata di Ciamis lebih luas lagi,” tutupnya.

Dengan perkembangan yang pesat ini, Ciamis berpotensi menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Jawa Barat, menarik lebih banyak wisatawan setiap tahunnya.

(Husen Maharaja/Irfansyahriza)

Berita Terbaru

spot_img