Selasa 7 Januari 2025

Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024: Cek Nama Lolos atau Tidak!

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024. Hari ini, tanggal 18 November 2024, adalah hari kedua pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024. 

Seperti informasi sebelumnya, pengumuman hasil SKD CPNS 2024 ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni dari tanggal 17 hingga 19 November 2024.

Cek Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024

Para peserta dapat mengecek hasil SKD melalui situs resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN), atau situs resmi dari masing-masing instansi yang membuka seleksi CPNS tahun 2024. 

Sebagai informasi, hasil pengumuman bisa berbeda-beda tergantung pada instansi yang peserta lamar.

Peserta yang Lolos SKD CPNS 2024

Bagi para peserta yang lolos dalam SKD CPNS 2024, mereka berhak untuk melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). 

Untuk mengetahui apakah kamu lolos atau tidak, pastikan untuk memeriksa pengumuman yang tersedia pada situs resmi BKN atau instansi terkait.

Selain itu, para peserta yang lolos SKD CPNS 2024 juga harus melakukan pemilihan lokasi ujian SKB melalui akun SSCASN mereka pada laman https://sscasn.bkn.go.id

Pemilihan lokasi ujian ini harus dilakukan dalam rentang waktu dari 23 hingga 25 November 2024.

Baca Juga: Bapenda Jabar Siapkan Transformasi Pajak, Mempermudah Layanan untuk Badan Usaha

Kode Lolos SKD CPNS 2024

Menurut pengumuman resmi BKN yang dikeluarkan dengan Surat Pengumuman Nomor 08/PANPEL.BKN/CPNS/XI/2024. Peserta yang dinyatakan lolos pada SKD CPNS 2024 akan mendapatkan kode “P/L” (Lulus) jika memenuhi nilai ambang batas sesuai dengan Keputusan Menteri PANRB Nomor 321 Tahun 2024. Peserta dengan kode ini berhak melanjutkan ke tahap SKB.

Bagi yang belum sempat mengecek pengumuman, dapat mengunduh dan memeriksa pengumuman melalui link PDF yang tertera. 

Jadwal Pelaksanaan CPNS 2024

Berikut adalah jadwal lengkap untuk tahapan seleksi CPNS 2024 yang perlu peserta ketahui:

  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November – 17 Desember 2024
  • Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20 – 22 November 2024
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS: 23 – 25 November 2024
  • Penarikan Data Final SKB CPNS: 26 – 28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS: 29 November – 3 Desember 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS: 4 – 8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS: 9 – 20 Desember 2024
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 – 4 Januari 2025
  • Pengumuman Hasil CPNS: 5 – 12 Januari 2025

Peserta dapat mengakses informasi lebih lanjut tentang pengumuman melalui situs resmi BKN atau langsung di halaman pengumuman instansi yang kamu lamar. 

Pastikan untuk memeriksa secara berkala agar tidak ketinggalan informasi penting terkait kelanjutan seleksi.

(Erwin)

Berita Terbaru

spot_img