Kamis 9 Januari 2025

Hadirkan Rizky Febian, BRI Sukses Gelar PHS di Bandung dan Cirebon

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office (RO) Bandung sukses menggelar Panen Hadiah Simpedes (PHS) Semester I 2024 di sejumlah lokasi. PHS digalakan di wilayah lain hingga akhir tahun 2024.

Acara semakin meriah dengan kehadiran Rizky Febian di Paskal Hyper Square Bandung dan Budi Doremi di Grage Mall Cirebon.

Untuk diketahui, PHS merupakan bentuk apresiasi dari BRI kepada nasabah setia tabungan Simpedes, sekaligus untuk mendorong masyarakat lebih giat menabung.

BRI
Penyanyi Rizky Febian tampil menghibur nasabah di acara PHS BRI (ist)

Regional Chief Executive Officer (RCEO) BRI Bandung Sadmiadi menyebut event hari ini tidak sekadar memberikan hadiah. Lebih dari itu sebagai sarana mempererat hubungan antara BRI dan masyarakat.

“Melalui acara Panen Hadiah Simpedes, kami ingin memberikan nilai lebih kepada nasabah kami yang setia. Termasuk kehadiran artis adalah untuk menambah keceriaan dan semangat,” kata Sadmiadi.

Selain hiburan dari artis ternama, acara PHS juga diramaikan dengan berbagai kegiatan menarik lainnya, seperti bazar UMKM lokal, permainan interaktif, dan doorprize.

BACA JUGA:

Deden Sopian Optimistis Santri Menang 60 Persen

“Kami ingin acara ini tidak hanya berkesan, tetapi juga memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar. Dengan adanya bazar UMKM, kami harap ekonomi lokal dapat terus berkembang,” kata dia.

Bank Rakyat Indonesia juga memberikan berbagai hadiah menarik bagi nasabah Simpedes yang beruntung, termasuk hadiah utama berupa 28 unit mobil, 147 sepeda motor dan 1000 lebih peralatan elektronik.

Pengundian hadiah dilakukan secara transparan dengan pengawasan ketat dari kepolisian, notaris, dan pejabat terkait.

“Terima kasih atas kepercayaan nasabah. Kami berharap program ini menginspirasi masyarakat untuk terus menabung demi masa depan yang lebih baik. Kami ingin Panen Hadiah Simpedes ini menjadi motivasi untuk lebih banyak orang menabung dan meraih keuntungan bersama Bank Rakyat Indonesia,” kata dia.

Informasi lebih lanjut pemenang dan program BRI lainnya, nasabah bisa datang langsung ke KC Bank Rakyat Indonesia terdekat atau website resmi BRI di www.bri.co.id.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img