Sabtu 11 Januari 2025

Prodi D3 Keperawatan STIKes Muhammadiyah Ciamis Raih Akreditasi Unggul

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Program Studi Diploma (D3) Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Muhammadiyah Ciamis, yang berlokasi di Jalan KH Ahmad Dahlan, Ciamis, Jawa Barat, berhasil meraih akreditasi unggul. Hal ini menjadikannya satu-satunya program studi di Priangan Timur yang mencapai prestasi tersebut. Ketua STIKes Muhammadiyah Ciamis, Nur Hidayat, menyampaikan kabar gembira ini pada Selasa, 22 Oktober 2024.

Nur Hidayat menyatakan, pencapaian tersebut adalah hasil dari kerja keras seluruh civitas akademika yang terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan di STIKes Muhammadiyah Ciamis.

Baca Juga:

“Alhamdulillah, segala puji bagi Allah. Terima kasih kepada program studi dan LPM. Serta seluruh civitas akademika yang terus berusaha meningkatkan kualitas pendidikan sehingga hasilnya kini nyata,” ujar Nur Hidayat.

Ia juga menambahkan, dengan pencapaian akreditasi unggul ini, masyarakat, khususnya para orangtua lulusan SMA/SMK atau sederajat, tidak perlu ragu untuk memilih STIKes Muhammadiyah Ciamis sebagai tempat melanjutkan pendidikan anak-anak mereka.

“Jangan ragu untuk memilih STIKes Muhammadiyah Ciamis, karena kami telah terakreditasi unggul,” lanjutnya.

Nur Hidayat menyampaikan, pencapaian akreditasi ini, berdasarkan hasil penilaian ketat dari para asesor yang kompeten di bidangnya. Sehingga akreditasi STIKes Muhammadiyah Ciamis meraih hasil yang baik.

“Hasil ini mengacu pada Surat Keputusan Perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) No. 0791/LAM PTKes/AHR/DIP/X/2024,” jelas Nur Hidayat.

Selain meraih akreditasi unggul, Nur Hidayat juga menuturkan telah menjalin kerja sama internasional dengan UiTM Mara Malaysia untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa.

“Kami baru saja menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan UiTM Mara Malaysia. Untum memperluas wawasan mahasiswa di bidang farmasi dan teknologi laboratorium medis,” ungkapnya.

Sementara itu, orangtua siswa Cunawati mengungkapkan, melihat berbagai prestasi STIKes Muhammadiyah Ciamis membuatnya mantap untuk mendaftarkan anaknya di kampus tersebut. Setelah lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

“InsyaAllah, setelah lulus nanti, saya akan mendaftarkan anak saya di STIKes Muhammadiyah Ciamis untuk melanjutkan pendidikan tinggi,” ungkapnya.

(Husen Maharaja/Irfansyahriza)

Berita Terbaru

spot_img