BANDUNG,FOKUSJabar.id: Paslon Wali Kota Bandung Jawa Barat (Jabar) nomor urut 01 Dandan Riza Wardana-Arif Wijaya (Dandan-Arif) mendapat ragam komentar positif dari berbagai tokoh masyarakat.
Mereka menyebut, Dandan Riza Wardana dan pasangannya bisa membawa Kota Bandung lebih baik.
BACA JUGA:
Andi Mallarangeng: Dandan-Arif Pas Jadi Pemimpin Kota Bandung
Tokoh pemerhati lingkungan Kota Bandung, Sobirin Supardiyono mengatakan, Dandan Riza Wardana memiliki visi misi yang jelas untuk kemajuan Kota Bandung.
“Kang Dandan memiliki visi misi untuk memperbaiki lingkungan Kota Bandung dan kebangkitan warga. Oleh karena itu, Saya dukung beliau,” kata Sobirin.
Senda dikatakan mantan birokrasi sekaligus tokoh kebudayaan Kota Bandung, Memet Hamdan. Dia menilai, Dandan Riza Wardana dari sisi usia dan pengalaman di pemerintahan sudah cukup matang.
“Beliau punya pengalaman di pemerintahan. Terlebih, Kang Dandan merupakan anak dari mantan Wali Kota Bandung (Ateng Wahyudi),” ungkapnya.
Menurut Memet, sosok Ateng Wahyudi tentunya menjadi inspirasi untuk Dandan dalam menata Kota Bandung ke depan.
“Pengalaman Pak Ateng akan menjadi inspirasi buat Beliau untuk menata Kota Bandung,” imbuhnya.
BACA JUGA:
Yahya Sacawiria: Mari Kembalikan Kota Kembang Bersama Dandan-Arif
Dukungan ke paslon Dandan-Arif juga datang dari seorang perempuan visioner dan kreatif dalam pembinaan usaha hasil pertanian dan UMKM Jawa Barat dan mancanegara, NR. Madrim Kusumah Andhini.
Andhini mengaku cukup mengenal sosok Dandan Riza Wardana saat masih berdinas di Pemkot Bandung.
Dandan dikenal ramah, komunikatif, akomodatif dan low profile dalam melayani masyarakat.
“Itulah sosok seorang pemimpin. Di mana harus bisa melayani dan menerima masukan dari masyarakat,” katanya.
“Saya dan rekan-rekan ingin ikut bagian dalam proses perjalanan Ngadandanan Kota Bandung bersama Dandan-Arif,” ucap Andhini.
“Beliau figur yang pas untuk memimpin Kota Bandung. Selain memahami juga bisa memberikan solusi,” tuutp Andhini.
Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat (Jabar) menjadi perhatian khusus Sekretaris Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat, Andi Mallarangeng (Bang Andi).
Tak hanya Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar, Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung juga menjadi fokus perhatian Andi Mallarangeng.
BACA JUGA:
NasDem Garut Tancap Gas untuk Pemenangan Paslon Santri
Dia menilai, Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota Bandung nomor urut 1, Dandan-Arif mengalami kenaikan tingkat popularitas dan elektabilitasnya.
“Popularitas dan elektabilitas paslon no1 cukup bagus kenaikannya,” kata Andi Malarangeng didampingi Ahmad Bajuri Ketua Harian pemenangan Dandan-Arif.
(Bambang Fouristian)