spot_img
Kamis 19 September 2024
spot_img
More

    Bang Yan Wafat di Medan, Duka Selimuti Kontingen Jabar

    MEDAN,FOKUSJabar.id: Kabar duka menyelimuti kontingen Jawa Barat pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Wakil Ketua Umum I Bidang Organisasi KONI Jabar, H. Abdul Rosyad Irwan meninggal dunia di Medan, Senin (2/1/20224).

    Bang Yan – sapaan akrab H. Abdul Rosyad Irwan – menghembuskan nafas terakhir sesaat setelah tiba di Medan. Almarhum ke Medan untuk mendampingi kontingen Jabar yang akan sedang berjuang mencapai target Jabar Hattrick pada gelaran PON XXI Aceh-Sumut 2024.

    BACA JUGA:

    Jabar Pertanyakan Lambatnya Pengumuman Hasil Paramotor PON XXI

    “Atas nama pengurus KONI Jabar dan kontingen Jabar, saya mengucapkan turut berduka cita. Kami semua sangat kehilangan atas wafatnya Bang Yan,” kata Ketua Umum KONI Jawa Barat, M. Budiana di Posko Kontingen Jabar, Le Polonia Hotel, Kota Medan, Senin (2/9/2024).

    Secara khusus, Budiana serta jajaran pengurus KONI Jabar dan kontingen Jabar mendoakan agar segala amal ibadah Almarhum diterima Allah SWT. Budiana pun berharap agar keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan.

    Bang Yan merupakan sosok tokoh olahraga di Kota Bekasi dan Jawa Barat. Almarhum pernah menjabat sebagai Ketua Umum KONI Kota Bekasi selama dua periode (2015-2023) dan berhasil meningkatkan prestasi olahraga Kota Bekasi.

    Selain itu, almarhum sempat menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Bekasi periode 1999-2003. Almarhum pun pernah menjabat sebagai Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Bekasi.

    (Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img