CIAMIS,FOKUSJabar.id: Musibah kebakaran menimpa Herdiyan (42), warga Dusun Legok Nyenang, Desa Raksabaya, Kecamatan Cimaragas, Kabupaten Ciamis. Peristiwa nahas ini terjadi pada Rabu (14/8/2024) sekitar pukul 18.30 WIB.
Api yang diduga berasal dari kompor gas yang lupa dimatikan melalap habis bangunan dapur milik Herdiyan. Bangunan berukuran 4×3 meter itu hangus tak bersisa, menyebabkan kerugian materi mencapai puluhan juta rupiah.
“Kami mendapat laporan kebakaran dan langsung menerjunkan satu unit mobil pemadam kebakaran,” ujar Kabid Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Ciamis, Fery Rochwandi.
BACA JUGA: Puluhan Pelaku UMKM Ciamis Ikuti Pelatihan
Setelah melakukan penyelidikan, petugas menduga kebakaran disebabkan oleh kompor gas yang masih menyala.
“Diduga, pemilik rumah lupa mematikan kompor setelah memasak. Akibatnya, api menjalar dan membakar seluruh bagian dapur,” kata dia.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kejadian ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam menggunakan peralatan memasak dan memastikan semua peralatan listrik dalam kondisi aman.
(Husen/Anthika Asmara)