Sabtu 11 Januari 2025

Alberto Berpisah dengan Persib, Nick Kuipers Bilang Begini

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bek Persib, Nick Kuipers memberikan komentar mengenai keputusan rekannya Alberto Rodriguez Martin hengkang dari skuat Maung Bandung.

Seperti diketahui, kebersamaan Alberto Rodriguez Martin bersama Persib memang hanya satu musim di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024. Namun, itu menjadi musim yang paling mengesankan.

BACA JUGA:

Bojan Hodak Pimpin Latihan, 5 Pemain Persib Bandung Absen

Pasalnya, Alberto Rodriguez Martin tampil maksimal dan berhasil membawa tim Persib Bandung tampil sebagai juara di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Meski Manajamen Persib berkeinginan untuk melanjutkan kerja sama dengan Alberto Rodriguez Martin, namun Pemain kelahiran Las Palmas de Gran Canaria ini memilih hijrah ke klub lain untuk musim 2024-2025.

Sehingga kebersamaan skuat Maung Bandung dengan Alberto Rodriguez Martin harus berakhir.

Menurut Nick Kuipers, Alberto Rodriguez Martin merupakan pemain yang berkualitas. Meski demikian dia tetap menghormati keputusan rekannya tersebut yang memilih untuk berpisah dengan skuat Maung Bandung jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.

“Ya dia orang yang baik dan juga pemain yang baik, sosok yang bagus untuk tim. Tapi semua punya hak untuk mengambil keputusan dan dia mengambil keputusan yang berbeda. Ini semua tergantung padanya,” kata Nick Kuipers.

Sebagai pemain yang sudah mengetahui kualitas Alberto Rodriguez Martin, Nick tentunya ingin duet kembali dengan pemain asal Spanyol tersebut. Namun, pihaknya tidak bisa berbuat apa-apa dengan keputusan yang diambil rekannya tersebut.

BACA JUGA:

Stadion GBLA Resmi Dikelola Persib Selama 30 Tahun 

“Saya tentunya akan merasa senang jika dia bertahan tapi ini sepakbola, pemain datang dan pergi, dan dia memutuskan untuk pergi. Kami harus tetap melanjutkan pekerjaan tanpanya dan saya percaya tim merekrut pemain baru,” jelasnya.

(Arif/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img