spot_img
Jumat 21 Juni 2024
spot_img
More

    Cari Bibit Potensial, KM Jaya Gelar Turnamen Bola Voli

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Empat klub Bola Voli (KM Jaya, RSUD, Disbudpora dan Damkar Kabupaten Ciamis) ikut turnamen KM Jaya Cup.

    Turnamen KM Jaya Cup digelar di lapangan Bola Voli KM Jaya, Kelurahan Sindangrasa Kecamatan/Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar).

    BACA JUGA:

    Jakarta Popsivo Segel Satu Tiket Final Four Proliga 2024

    Panpel turnamen Bola Voli KM Jaya Cup, Muhamad Ivan Saeful Arif mengatakan, turnamen ini untuk lebih mengenalkan klub KM Jaya. Di mana beberapa waktu lalu telah dilaunching oleh ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Ciamis.

    “KM Jaya ini telah terdaftar sebagai anggota PBVSI Ciamis, ” katanya, Sabtu (8/6/2024).

    Selain itu, turnamen KM Jaya Cup dalam upaya pembinaan atlet berprestasi.

    “Turnamen ini dalam upaya mencari bibit atlet potensial yang bisa menjadi kebanggaan Kabupaten Ciamis,” ucapnya.

    Muhamad Ivan meyebut, turnamen KM Jaya juga untuk pengenalan ke dinas/instansi di lingkup Kabupaten Ciamis.

    “Kami ingin ikut meningkatkan prestasi Voli Ciamis dengan melakukan pembinaan secara profesional,” jelasnya.

    BACA JUGA:

    Target Sapu Bersih, Bandung bjb Tandamata Siap Hentikan Rekor Kemenangan Jakarta Popsivo

    Manajer tim Bola Voli RSUD Kabupaten Ciamis, Asep Bubung (Ape) mengapresiasi turnamen yang digelar KM Jaya.

    Bagaimana tidak, turnamen tersebut dalam upaya membina para atlet potensial yang ada di klub-klub binaan instansi di lingkup Pemerintahan Ciamis.

    “Terima kasih Pak Aceng KM Jaya yang telah menyelenggarakan turnamen. Ini untuk membangkitkan silaturahmi dalam bidang olahraga,” katanya.

    (Husen Maharaja/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img