spot_img
Sabtu 29 Juni 2024
spot_img
More

    Ujang Endin Siap Berpasangan dengan Dadang Okta

    PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Miliki modal survei tertinggi, Bakal Balon (Balon) Bupati Pangandaran, Ujang Endin Indrawan mengaku siap berpasangan dengan siapapun.

    Termasuk dengan Dadang Solihat (Dadang Okta) di Pilkada Pangandaran 27 November 2024.

    BACA JUGA:

    Ketua Gerindra Pangandaran Didorong Kadernya Maju Sebagai Calon Bupati

    Menurut Ujang Endin, sosok Dadang Okta adalah tokoh masyarakat yang mempunyai elektabilitas cukup tinggi.

    “Pak Dadang Okta survei dan elektabilitasnya tinggi. Saya yakin intensitasnya juga tinggi,” kata Endin.

    Sebagai informasi, Ujang Endin dan Dadang Okta menemui Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN).

    Menyiapi hal Tersebut, Endin mengaku semua Balon Bupati juga akan diundang ke DPW PAN melakukan verifikasi dan validasi.

    “Semuanya di undang. Artinya mereka itu verval. Katanya yang daftar (ke PAN) semuanya akan diundang. Bahkan minggu-minggu ini di Gerindra juga akan mengundang,” ucapnya.

    BACA JUGA:

    Warga Sukaresik Desak Polres Pangandaran Usut Dugaan Korupsi DD Rp725 Juta

    Disinggung soal mendapat persentase suara paling tinggi, ia menyebut, survei menjadi tolak ukur.

    “Kalau saya sangat percaya terhadap survei apapun kondisinya. Survei itu ibarat kalau dibidang kesehatan hasil diagnosa laboratorium. Itu yang akan menjadikan ukuran,” jelasnya.

    Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Balon Bupati Pangandaran, Dadang Solihat atau yang dikenal Dadang Okta mengaku bersyukur karena dicoret sebagai bakal Bacalon Bupati dari PDI-P.

    “Saya ucapkan Alhamdulillah. Apapun keputusannya, saya selalu bersyukur karena, itu sudah merupakan perjalanan hidup saya yang harus saya terima,” kata Dadang saat di wawancarai wartawan Kamis, (30/5/2024) di kantor DPC PKB.

    Untuk informasi, Dadang dikabarkan dicoret sebagai bakal calon dari PDI Perjuangan Kabupaten Pangandaran. Padahal sebelumnya Dadang sudah mendapat surat tugas dari DPP PDIP.

    (Sajidin/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img