Sabtu 11 Januari 2025

Selama Ramadhan Sampah di TPK Sarimukti Terkelola Baik

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat (Jabar), Prima Mayaningtyas mengatakan, sampah dari kawasan Bandung Raya yang ditampung TPK Sarimukti dapat terkelola dengan baik selama Ramadhan.

TPK Sarimukti menerima rata-rata 1.611,23 ton sampah atau sekitar 347 truk per hari.

BACA JUGA:

3 Rumah di Nagarajaya Ciamis Terdampak Tanah Amblas

Dari Kota Bandung total tonase 32.807,35 ton, Kota Cimahi (4.066,47 ton), Kabupaten Bandung (5.669,64 ton) dan Kabupaten Bandung Barat sebanyak 4.182,61 ton.

“Jadi keseluruhan selama Ramadhan 10.065 truk dengan total tonase 46.726,06 ton,” kata Prima di Kota Bandung, Jumat (12/4/2024).

“Bisa dibilang selama Ramadhan 2024 sampah dari wilayah Bandung Raya yang ditampung bisa terkelola dengan baik,” sambungnya.

Dari data yang ada, Kota Bandung masih menempati urutan tertinggi volume sampah yang dibuang ke TPK Sarimukti.

BACA JUGA:

360 Narapidana Lapas Banjar Terima Remisi Idul Fitri 1445 H

Hal itu karena Kota Bandung merupakan kota metropolitan yang berpotensi menghasilkan sampah lebih banyak.

“Volume sampah dari Kota Bandung terbanyak. Disusul Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi,” ucapnya.

Prima juga menegaskan, penanganan sampah di Sarimukti selama Ramadhan 2024 cukup lancar. Sehingga sampah terkelola dengan baik.

(Budiana Martin/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img